0

Jangan Panik, Ini Makanan dan Minuman yang Bisa Membantu Atasi Mual

Penulis: dillamichiko
Jangan Panik, Ini Makanan dan Minuman yang Bisa Membantu Atasi Mual

TRIBUNJUALBELI.COM - Pernahkah kamu merasaka mual?

Mual menjadi perasaan tidak nyaman, di mana kamu rasanya ingin muntah.

Namun tidak semua perasaan mual akan berujung dengan benar-benar muntah.

Nah, mual sendiri sebenarnya bukanlah penyakit loh, tapi bukan juga gejala suatu penyakit tertentu secara spesifik, karena perasaan mual bisa mengindikasikan serangan sejumlah penyakit tertentu.

Dilansir dari Hellosehat.com, berikut beberapa hal yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi mual.

BACA JUGA: Ternyata Ini Penyebab Pusing dan Mual Saat Main Handphone di Dalam Mobil

Ini Penyebab Mual saat Sedang Lapar dan Makanan yang Cocok untuk Mengatasinya

1. Peppermint

Komponen menthol dan methyl salicylate yang terkandung dalam peppermint dapat memberikan efek menenangkan kepada otot lambung dan keseluruhan saluran pencernaan, serta membantu aliran dalam kantong empedu.

Hal ini akan membantu mengatasi mual, sekaligus mencegah muntah.


Namun kamu tidak disarankan untuk mengonsumsi peppermint bila kamu memiliki penyakit asam lambung.

Peppermint dapat kamu konsumsi dengan menikmatinya dalam bentuk sajian teh peppermint.

2. Minum Air putih

Perasaan mual dapat disebabkan oleh banyak hal.

Beberapa tegukan air putih dapat dilakukan secara perlahan-lahan hingga kamu tak sadar telah mampu menghabiskan beberapa gelas.

Langkah ini biasanya dilakukan saat mual disebabkan oleh adanya gangguan pada sistem pencernaan.

Selain dapat menghindarkan tubuh kekurangan cairan, air putih juga diyakini mampu mencegah timbulnya sakit kepala yang pada sejumlah kasus muncul bersamaan dengan perasaan mual.

3. Jahe

Jahe memang telah sejak dulu diyakini mampu mengatasi mual.


Seorang dokter dari University of Maryland School, Lauren Richter, juga menambahkan bahwa jahe telah sering digunakan untuk mengatasi rasa mual yang timbul selama masa kehamilan.

Dalam mendapatkan manfaatnya untuk mengatasi rasa mual, kamu dapat menyajikan jahe dengan mencampurkannya pada bahan masakan, maupun ke dalam sajian teh.

Wah, ternyata gampang banget ya cara mengatasi mual, Selamat mencoba ya!

(Fadlilah Widya/Tribunjualbeli.com)