0

5 Makanan Sehat yang Bisa Meningkatkan Kesuburan

Penulis: Zahrina Oktaviana
5 Makanan Sehat yang Bisa Meningkatkan Kesuburan

TRIBUNJUALBELI.COM - Kesuburan seseorang ternyata dipengaruhi juga oleh pola makannya.

Sehingga jika ingin memiliki kesuburan yang baik, kita diwajibkan untuk selalu mengonsumsi makanan sehat.

Sebuah penelitian dari Harvard Medical School, menyatakan mereka yang menjalani pola makan sehat tinggi ikan, ayam, sayuran, buah, dan cukup air putih, diketahui memiliki peluang kehamilan lebih tinggi.

Sebenarnya ada banyak makanan yang bisa meningkatkan kesuburan seseorang.

Namun mengutip dari Laurel Fertility Care via Grid Health, berikut makanan sehat yang direkomendasikan untuk meningkatkan kesuburan:

1. Salmon

Tak hanya baik untuk kesuburan, ikan salmon juga berguna untuk perkembangan janin karena mengandung banyak asam lemak omega-3 dan protein.

Meski demikian, kita perlu memilih salmon yang bagus untuk menghindari efek merkuri.

BACA JUGA : Peluang Kehamilan Jadi Lebih Besar dengan Lakukan Akupunktur Untuk Kesuburan

BACA JUGA : Ternyata Jahe Merah Punya Manfaat untuk Kesehatan, Salah Satunya Membantu Meningkatkan Kesuburan Pria

2. Biji Bunga Matahari

Laurel Fertility Care juga menyatakan, biji bunga matahari berguna untuk menjaga jumlah sperma dalam tubuh pria.

Hal itu disebabkan karena biji bunga matahari mengandung banyak vitamin E, zinc, dan asam folat.



3. Buah Beri

Makanan penyubur kandungan selanjutnya yang bisa dijadikan pilihan adalah buah beri.

Jenis buah ini mengandung banyak antioksidan fitonutrien antiinflamasi yang berguna untuk kesuburan wanita dan pria.

Asam folat dan vitamin C dalam buah beri juga mampu menjaga kesehatan janin dalam kandungan.

BACA JUGA : Terapi Kesuburan dengan Resep Jeruk Nipis dan Jahe, Mudah, Murah dan Nyata Khasiatnya

BACA JUGA : Perlu Diperhatikan! Memangku Langsung Laptop dapat Mempengaruhi Kesuburan Pria

4. Alpukat

Siapa yang suka makan alpukat? Jenis buah ini ternyata termasuk yang baik untuk kesuburan.

Alpukat mengandung lemak tak jenuh tunggal, serat, dan asam folat yang baik untuk kehamilan.

Tak hanya itu, vitamin K di dalamnya juga mampu meningkatkan penyerapan nutrisi yang masuk ke tubuh.

5. Yogurt Greek

Makanan sehat untuk keseburan selanjutnya yang bisa dikonsumsi adalah yogurt greek.



Jenis yogurt ini mengandung banyak kalsium, probiotik, dan vitamin D yang mampu menjaga kondisi ovulasi dan meningkatkan sistem imun tubuh.

Protein yang terkandung dalam yogurt greek juga berpengaruh pada pertumbuhan dan perkembangan janin.

Cobalah untuk mengonsumsi yogurt secara rutin dengan mencampurnya bersama makanan bergizi lain, seperti sayur dan buah.(*)

Artikel ini telah tayang di laman GRID HEALTH dengan judul 5 Makanan Sehat Ini Ternyata Bikin Kesuburan Meningkat, Mau Coba?