TRIBUNJUALBELI.COM - Rambut tebal dan kuat pasti menjadi keinginan setiap orang.
Tetapi terkadang ada permasalahan rambut yang dihadapi yaitu rambut tipis dan rontok.
Wah-wah siapa yang sedang mengalami hal ini?
Nah jangan khawatir, kamu bisa membuat rambut menjadi kuat dan tebal dengan 5 bahan alami ini.
Baca juga : 5 Cara Membuat Rambut Selalu Wangi Setiap Saat Tanpa Harus ke Salon, Gampang Banget Loh
Baca juga : Terganggu karena Masalah Rambut yang Gatal? Eits, Atasi dengan 3 Bahan Alami Ini
1. Telur
Semua orang tahu kalau telur punya kandungan protein yang tinggi, sehingga rambut kita bisa tumbuh lebih cepat, lebat, dan kuat.
Kita tinggal kocok 1-2 butir telur dan aplikasikan ke rambut yang lembap. Biarkan selama 30 menit dan bilas dengan air hangat serta sampo.
Untuk hasil yang maksimal, gunakan cara ini 1-2 kali seminggu, ya.
2. Minyak zaitun
Minyak zaitun kaya akan kandungan asam omega 3 dan nutrisi lainnya yang sangat dibutuhkan untuk pertumbuhan rambut yang lebih kuat dan tebal.
Biar lebih bermanfaat, enggak ada salahnya kita menghangatkan minyak zaitun terlebih dahulu sebelum dipijat ke kulit kepala.
Setelah itu, biarkan selama 30-45 menit dan bilas dengan sampo.
Kita juga bisa tambahkan sedikit madu kalau kulit kepala kia kering, girls.
3. Alpukat
Buah yang satu ini punya kandungan vitamin E, sehingga bisa melembapkan kulit kepala, biar rambut bisa tumbuh lebih cepat, tebal, dan kuat.
Kita tinggal campurkan 1 buah alpukat engan 1 sdm minyak zaitun, aplikasikan ke kulit kepala dan biarkan selama 30 menit. Bilas hingga bersih dengan sampo.
Gunakan cara ini setidaknya 2 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Baca juga : Segera Tinggalkan 3 Kebiasaan Sehari-hari Ini, Ternyata Bisa Merusak Rambut Kita
Baca juga : Agar Tak Alergi, Perhatikan 4 Hal Ini Sebelum Mewarnai Rambut
4. Jus jeruk
Di dalam jus jeruk terdapat vitamin C, pectin, dan asam yang bisa menutrisi rambut kita, biar lebih kuat, tebal, dan bersinar alami.
Asam pada jeruk bisa menghilangkan residu di kulit kepala yang bisa jadi penyebab pertumbuhan rambut terhambat.
Caranya, kita bisa tinggal peras buah jeruk dan aplikasikan ke kulit kepala kita. Jangan lupa untuk melakukan pijatan lembut pada kulit kepala dan biarkan selama 1 jam biar menyerap sempurna, sebelum kita membilsanya.
Biar enggak membuat kulit kepala kita kering, pastikan hanya menggunakan cara ini seminggu sekali, ya.
5. Apel
Buah lain yang bisa kita gunakan untuk membuat rambut lebih tebal dan kuat adalah buah apel, nih.
Apel punya kandungan vitamin B2, sebagai antioksidan yang bisa merawat dan melindungi rambut kita.
Bahkan dalam sebuah studi, apel sendri ternyata bisa membuat pertumbuhan rambut makin banyak, lho!
Kita tinggal blender 1-2 buah apel hingga halus dan aplikasikan ke kulit kepala selama kurang lebih 20 menit. Bilas dan lakukan cara ini seminggu sekali biar hasilnya cepat terlihat.
Artikel ini telah tayang di laman cewekbanget dengan judul 5 Bahan Alami yang Bisa Tebalkan Rambut Tipis & Kuatkan Rambut Rontok!