0

Waspadai Bahayanya, Ini Cara Bedakan Es Batu Air Matang dengan Es Batu Air Mentah

Penulis: Achadiyah Nurul
Waspadai Bahayanya, Ini Cara Bedakan Es Batu Air Matang dengan Es Batu Air Mentah

TRIBUNJUALBELI.COM - Di cuaca yang panas, meneguk segelas minuman dingin tentu sangat menyegarkan.

Untuk menambah kesegaran biasanya ditambah dengan potongan es batu.

Selain untuk minuman, es batu juga berguna untuk hal lain, salah satunya untuk menyimpan makanan agar tetap segar.

Es batu memang menjadi solusi pendingin minuman paling mudah baik untuk konsumsi rumah ataupun minuman-minuman yang dijual di pasaran.

BACA JUGA : Es Batu Bisa Kamu Gunakan untuk Mengatasi 7 Masalah Kecantikan Ini, Tanpa Perlu Mahal-mahal ke Salon Loh

BACA JUGA : Awas, Memegang Es Batu Langsung Tanpa Kain Bisa Menyebabkan Kulit Terbakar

Namun kerap kali es batu yang telah tercampur tak begitu diperhatikan dari mana asalnya.

Bagaimana dengan kualitas air yang digunakan untuk membuat es batu?

Apakah air mentah? Atau air matang?

Perbedaan air yang digunakan untuk membuat es batu sangat penting, lo, untuk diperhatikan.

Salah-salah, bukannya kesegaran yang di dapat malah jadi sakit perut sehabis mengonsumsi minuman dingin.


Bedakan Warna dan Teksturnya

Mengidentifikasi es batu dari air mentah dan air matang sebenarnya sangat mudah.

Hal tersebut dapat dilihat dari warna es batu ketika membeku.

Jika es batu yang terbuat dari air matang, maka ketika mengeras es batu akan berwarna bening.

Hal ini dikarenakan oleh air yang berhasil mengkristal.

BACA JUGA : Es Batu Ternyata Bisa Digunakan untuk Membersihkan Rumah, Begini Caranya

BACA JUGA : Ini 4 Manfaat Es Batu untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Tingkatkan Kualitas Tidur

Tekstur es batu yang dibuat dari air matang pun lebih halus.

Es batu jenis ini juga bersifat lebih keras dan sulit untuk dihancurkan.

Tentu berbeda dengan es batu yang terbut dari air mentah.

Es batu dari air mentah berwarna putih seperti salju.

Pada bongkahan es batu pun terlihat serat serat gelembung air.


Tekstur es batu ini juga cenderung lebih kasar dan mudah untuk dihancurkan.

Bahaya Mengonsumsi Es Batu dari Air Mentah

Salah satu penelitian di Inggris menyatakan bahwa es batu yang dibuat dari air mentah memiliki bakteri yang lebih banyak dari sebuah toilet.

Dalam sebongkah es batu air mentah, terdapat ribuan bakteri E. coli yang dapat menyebabkan berbagai penyakit.

Hal ini menggambarkan betapa bahayanya es batu yang berasal dari air mentah.

Mengonsumsi air batu ini bisa menimbulkan berbagai masalah pencernaan, dari mulai sakit perut hingga tifus.

Wah, ternyata cukup berbahaya, ya!

Mulai sekarang, harus lebih hati-hari dan teliti, nih, ketika mengonsumsi es batu. (Sajian Sedap/Rafida Ulfa)

Artikel ini sudah tayang di laman Sajian Sedap dengan judul Jangan Bingung! Begini Cara Mudah Bedakan Es Batu dari Air Matang dengan Es Batu dari Air Mentah, Cek Ciri-cirinya