0

Tingkatkan Imunitas dengan Smoothie Jahe-Kunyit, Coba Deh Begini Cara Membuatnya

Penulis: Lilyana Siradj
Tingkatkan Imunitas dengan Smoothie Jahe-Kunyit, Coba Deh Begini Cara Membuatnya

TRIBUNJUALBELI.COM - Dimasa pandemi seperti saat ini, kesehatan adalah prioritas utama semua orang.

Tidak ada ruang untuk kelalaian, semua langkah yang memadai untuk terus menjaga kesehatan dan meningkatkan imunitas tubuh sebaiknya dilakukan.

Salah satu langkah yang paling mudah dan bisa dimulai dari diri sediri adalah untuk memulai pola hidup sehat.

Termasuk menjaga makanan yang dikenal mampu membantu meningkatkan kekebalan secara alami.

Di sisi lain -perlu pula untuk diingat terhidrasi menjadi kondisi yang sangat penting untuk kekebalan tubuh.

Cairan dapat memastikan aliran nutrisi penting dalam tubuh yang membantu melawan infeksi.

Ilustrasi Bubuk Jahe-Kunyit yang Bisa Diolah Jadi Minuman untuk Tingkatkan Imunitas | shutterstock via Kompas.com

BACA JUGA:

Meski Kaya Manfaat, Jangan Konsumsi Kunyit Sebagai Obat Herbal Bila Anda Mengalami Kondisi Ini

Bisa Menghangatkan Tubuh, Intip Manfaat dan Risiko dari Jahe

Nah, beberapa bumbu dan rempah-rempah alami yang biasa kita temukan di dapur dapat sangat berguna untuk membantu kekebalan tubuh.

Sebutkah, jahe dan kunyit - dua bahan alami ini tergolong kaya manfaat.

Kita dapat menggunakan dalam makanan dan minuman, dan juga memadukan keduanya menjadi smoothie jahe dan kunyit.

Ingin tahu bagaimana cara membuatnya?


Manfaat jahe

Jahe adalah obat tradisional yang dikenal ampuh untuk mengatasi masalah lambung dan pencernaan.

Jahe juga dikenal banyak mengandung antioksidan dengan sifat anti-inflamasi.

Berdasarkan buku 'Healing Foods' terbitan DK Publishing, disebutkan, kandungan minyak dalam jahe mempunyai sifat anti-inflamasi yang mirip dengan NSAID (obat anti-inflamasi non-steroid).

Dengan demikian, jahe menjadi rempah alami yang sangat baik untuk mengatasi flu, sakit kepala, hingga nyeri haid.

Manfaat kunyit

Sifat antibakteri pada kunyit juga sangat terkenal. Kunyit juga bisa membantu melawan peradangan dan meredakan rasa tak nyaman yang timbul karena pilek dan batuk.

Kunyit berfungsi dengan baik sebagai zat antiseptik, anti-jamur, dan anti-bakteri yang bisa menjadi tambahan yang berharga untuk diet kita.

BACA JUGA:

10 Manfaat Kesehatan Minum Air Kunyit Hangat Tiap Pagi Selama 7 Hari Saat Perut Kosong

Manfaat Kesehatan Rutin Minum Campuran Air Jahe dan Jeruk Nipis 5 Menit Sebelum Tidur

Cara membuat smoothie jahe-kunyit:

Bahan:

• Sejumput kunyit
• Irisan 2,5 centimeter jahe
• Satu gelas susu
• Setengah cangkir pisang
• Satu sendok teh bubuk kayu manis


Cara membuat:

1. Ambil blender, masukkan semua bahan dan blender sampai kita mendapatkan hasil yang halus.
2. Jika kita ingin sedikit rasa manis, tambahkan satu sendok madu ke dalam campuran tersebut.

Minumlah smoothie ini di pagi hari untuk hasil terbaik. Selamat mencoba...

(Kompas.com/Glori K. Wadrianto)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Smoothie Jahe-Kunyit untuk Dongkrak Imunitas, Mau Coba?