TRIBUNJUALBELI.COM - Waktu berbuka puasa adalah hal yang paling ditunggu ketika sudah berpuasa seharian.
Nah biar gak bosan dengan jajanan takjil yang biasa dijual, kamu bisa membuat camilan sendiri loh di rumah.
Pada kesempatan kali ini tim TribunJualBeli akan berbagi resep camilan yang bisa kamu buat sendiri di Rumah.
Tentunya sangat simpel, dan mudah untuk dibuat nih sambil menunggu waktu berbuka puasa.
Roti tawar goreng coklat
Nah buat kamu yang menyukai olahan roti, kamu bisa nih membuat roti tawar goreng coklat.
Bahan-bahan yang perlu kamu siapkan yaitu roti tawar, coklat batangan, telur dan tepung roti.
Cara membuat :
1. Buat cetakan roti menjadi bulat menggunakan gelas menjadi beberapa bagian.
2. Masukkan coklat batangan yang telah diiris tipis di atas roti tersebut.
3. Ambil roti yang lain sebagai penutup roti tersebut.
4. Balurkan ke telur, jika sudah tercampur telur masukkan ke tepung roti.
5. Goreng adonan dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai berwarna kuning keemasan.
BACA JUGA : Perut Keadaan Kosong, Bolehkah Langsung Meminum Air Dingin Ketika Berbuka Puasa?
Kentang Stik keju
Cemilan berbahan dasar kentang juga bisa kamu pilih nih buat berbuka puasa.
Kentang juga mengandung karbohidrat yang baik untuk tubuh.
Bahan yang perlu kamu siapkan yaitu 1/2 kg kentang, tepung maizena, keju, dan daun seledri.
Cara membuat :
1. Rebus kentang jika dirasa sudah empuk bisa langsung ditiriskan.
2. Tumbuk kentang tersebut sampai hancur
3. Campurkan dengan tepung Maizena yang sudah disiapkan dalam wadah, jangan lupa untuk memasukkan bahan lain seperti parutan keju dan seledri.
4. Jika adonan sudah kalis, masukkan kedalam plastik kiloan dan ratakan.
5. Jika dirasa sudah rata, keluarkan dari plastik tersebut dan iris memanjang sehingga terbentuk seperti stick
6. Goreng pada minyak yang panas, tiriskan
Nah itu dia ide camilan yang bisa kamu buat sebagai menu untuk berbuka puasa.
Selamat mencoba ya.
( Zahrina Oktaviana / TribunJualBeli.com)