BLOG.TRIBUNJUALBELI.COM - Pasien demam berdarah dengue (DBD) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tamansari, Jakarta Barat, disebut meningkat setiap bulannya.
Kepala Seksi Pelayanan Medik RSUD Tamansari dr. Ngabila Salama mengatakan, peningkatan terjadi sejak Januari hingga April 2024.
"Januari delapan pasien, Februari 14 pasien, untuk Maret 45 pasien, dan April 2024 itu 55 pasien," kata Ngabila dalam keterangannya, Selasa (30/4/2024).
Baca Juga: Viral Kasus DBD di Sumbawa Meningkat, Kenali Cara untuk Mengusir Nyamuk Aedes aegypti
Ngabila mengemukakan, total ada 123 orang yang terjangkit DBD dan dirawat di RSUD Tamansari Jakarta Barat sejak awal tahun hingga April 2024.
Per Rabu (24/4/2024) pukul 07.00 WIB, tercata masih ada 14 pasien yang masih menjalani perawatan medis.
Pasien DBD yang tengah dirawat itu umumnya merupakan anak-anak. Ada sembilan anak-anak, lima di antaranya dewasa.
Baca Juga: Mulai Ramai Pembahasan Nyamuk Wolbachia, Benarkah Ada dan Efektif Atasi DBD?
Kondisi pasien yang terjangkit dirawat di RSUD Tamansari sampai saat ini dipastikan masih aman.
Namun, untuk meminimalisir terjadinya hal-hal tersebut alangkah baiknya jika kita melakukan langkah-langkah yang tepat untuk membasmi nyamuk Aedes aegypti tersebut agar tidak semakin banyak pasien rumah sakit akibat penyakit DBD.
5 Cara Membasmi Nyamuk DBD Aedes aegypti
Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini merupakan lima cara membasmi nyamuk Aedes aegypti yang dapat menyebabkan penyakit demam berdarah tanpa harus melakukan fogging.
1. Membersihkan genangan air
Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) menyarankan untuk selalu membersihkan genangan air yang dapat menjadi sarang jentik nyamuk Aedes.
Berikut beberapa langkah untuk membersihkan genangan air:
- Perhatikan genangan air seperti di dalam ember, vas bunga, minuman hewan peliharaan, kaleng, dan ban bekas.
- Setiap minggu kuras bak mandi untuk menghilangkan telur nyamuk.
- Tutup pula genangan air di dalam ember dengan rapat agar nyamuk tak bisa masuk.
2. Menggunakan ikan kecil dan tanaman
Ikan kecil juga dapat digunakan untuk mengusir nyamuk Aedes.
Ikan hias air tawar seperti cupang, molly, guppy, kepala timah, dan mas dapat diternak dan diletakkan dalam genangan air.
Ikan ini memakan jentik-jentik nyamuk.
Selain ikan, sejumlah tanaman juga bisa mengusir nyamuk secara alami.
Dikutip dari Pro Flowers, tanaman bunga lavender, lemon, marigold, peppermint, rosemary, geranium dapat menghalau nyamuk karena memiliki wangi yang tak disukai nyamuk Aedes.
3. Menutup jalur masuk nyamuk
Menutup jendela, ventilasi, dan pintu juga dapat dilakukan untuk menghalau nyamuk masuk ke dalam rumah.
Gunakan pendingin ruangan untuk sirkulasi udara.
Menggunakan kelambu di tempat tidur juga dapat mencegah gigitan nyamuk saat sedang tidur
4. Gunakan pembasmi nyamuk dan serangga
CDC menyarankan untuk menggunakan pembasmi nyamuk dan serangga yang memiliki bahan aktif yang aman untuk ibu hamil dan menyusui, serta anak-anak.
Bahan aktif itu diantaranya DEET, icaridin, IR3535, minyak lemon eucalyptus, PMD, dan 2-undecanone.
5. Menggunakan pakaian panjang
Saat beraktivitas sebaiknya gunakan pakaian yang menutupi tubuh seperti pakaian lengan panjang, celana panjang, sepatu tertutup, dan topi.
Hindari pula menggunakan warna-warna gelap karena nyamuk lebih senang pada warna-warna gelap.
Nah itu dia, merupakan cara-cara yang bisa kamu lakukan untuk membasmi nyamuk Aedes aegypti yang dapat menyebabkan penyakit demam berdarah. (*)
(Pramanuhara/TribunJualbeli.com)

















Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!