TRIBUNJUALBELI.COM – Viral di media sosial,sebuah video berisi larangan langsung minum air setelah makan.
Video tersebut dibagikan olehsalah satu akun TikTok dalam unggahannya, warganet menyatakan bahwa langsung minum setelah selesai makan berbahaya bagi saluran pencernaan.
Lantas, apakah boleh langsung minum setelah makan?
Baca Juga: Ini 2 Alasan Penting Kenapa Kita Harus Minum setelah Makan
“Jadi ini alasan ga boleh minum sehabis makan," tulis pengunggah.
Menurutnya, minum usai makan menyebabkan gangguan pencernaan, seperti:
- Makanan tidak bisa dicerna dengan baik karena glukosa dalam makanan akan menjadi lemak dan memicu kadar insulin
Cek Harga Packaging Popcorn, Cetak Box Makanan - Bandung
- Memicu asam lambung
- Kandungan gizi dalam makanan tidak terserap sempurna.
Karena itu, ia menyarankan agar minum harus diberi jeda 30 menit sampai 1 jam setelah makan.
Lantas, benarkah minum setelah makan menyebabkan masalah pencernaan?
Dikutip dar Kompas.com, Dokter penyakit dalam spesialis gastroenterologi dan hepatologi RSCM, Ari Fahrial Syam, menyebut larangan minum air seusai makan adalah hal yang keliru.
Beli Disini Kombucha Chamomile Kemasan untuk Memperlancar Pencernaan
"Ini beritanya hoaks. Tidak benar kalau habis makan terus minum menimbulkan masalah," kata Dokter Ari pada Minggu (20/8).
Ari menyampaikan, air yang diminum sehabis makan dapat membantu proses pencernaan. Air berguna membantu makanan yang masuk dicerna lambung dan nutrisinya diserap usus 12 jari.
"Tujuan air ini mendorong makanan, membantu proses pencernaan di lambung, menghancurkan makanan untuk diteruskan ke usus 12 jari," kata Ari, seperti dikutip Kompas.com.
Cek Harga Set Meja Makan dan Kursi Rotan Putih Second Bagus Like New dengan Bantal - Jakarta Selatan
Sebaliknya, tidak minum air sehabis makan justru dapat mengganggu proses pencernaan lambung. Pasalnya, makanan akan sulit diproses oleh lambung.
"Proses pencernaan terganggu jika tidak langsung minum setelah makan," kata Ari.
Di sisi lain, air membuat kotoran menjadi lebih lunak sehingga mencegah sembelit.
Sementara itu, ternyata terdapat beberapa jenis minuman yang baik juga lho untuk system pencernaan manusia, diantara lain:
1. Smoothie
Smoothie merupakan minuman sari buah yang teksturnya lebih kental daripada jus.
Minuman ini tinggi akan serat yang berasal dari buah-buahan atau biji-bijian di dalamnya.
2. Kefir
Mirip dengan kombucha, kefir juga mengandung banyak probiotik yang bagus untuk pencernaan.
Minuman susu fermentasi ini juga baik untuk usus.
Beli Disini Kombucha Hakko Variants Memperlancar Pencernaan
3. Kombucha
Minuman teh fermentasi ini mengandung banyak probiotik yang bisa mempercepat proses pencernaan di usus, meningkatkan frekuensi buang kotoran, dan mengurangi kembung,
4. Jahe
Jahe ampuh meredakan mual dan membantu proses pencernaan.
Jahe mendorong fungsi pencernaan dengan lebih baik.
Untuk mendapatkan manfaatnya, pastikan minum minuman dari jahe asli.
Cek Harga Berkualitas Mineral Premix Sapi Pagu Penambah Nafsu Makan – Kediri Kota
5. Air putih
Setiap orang disarakan untuk minum delapan gelas air putih atau sama dengan dua liter air setiap hari.
Minum air terutama diperlukan untuk mencegah dehidrasi.
Nah itu dia seputar informasi terkait boleh atau tidak minum air setelah makan dan beberapa jenis minuman yang bisa membantu proses pencernaan. (*)
(Pramanuhara/TribunJualbeli.com)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!