TRIBUNJUALBELI.COM - Kunyit sudah dikenal sejak dulu sebagai salah satu bumbu dapur.
Bumbu dapur yang mudah ditemukan ini kerap dijadikan pelengkap untuk berbagai masakan khas Indonesia.
Ternyata, selain sebagai pelengkap masakan, kunyit menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan.
Lalu apa saja manfaat kunyit untuk kesehatan?
Melansir timesofindia, berikut beberapa manfaatnya yang perlu Moms ketahui.
BACA JUGA: Wajib Tahu, Air Kelapa Tidak Boleh Diminum Oleh Orang yang Punya Penyakit Ini
BACA JUGA: Jangan Minum Air Putih Sebelum Tidur, Ternyata Sebabkan Gangguan Kesehatan
Kaya Antioksidan
Kandungan antioksidan dalam kunyit membantu melindungi sel dari kerusakan dan radikal bebas yang menyebabkan penyakit kronis.
Dengan demikian dapat membantu menurunkan risiko penyakit jantung serta kanker.
Menjaga Kesehatan Kulit
Sifat antiseptik dan anti-inflamasi dalam kunyit efektif menjaga kesehatan kulit.
Selain itu juga membantu mengatasi masalah kulit seperti penuaan dini, pigmentasi yang tidak merata, dan jaringan parut pada kulit.
Mengatasi Stres
Manfaat lain dari kunyit yaitu mampu membantu mengatasi stres.
Kunyit akan membuat pikiran menjadi lebih rileks.
Tak hanya meredakan stres fisik, namun juga emosional.
Meningkatkan Energi
Tubuh terasa lemas dan mudah lelah?
Moms bisa memanfaatkan kunyit untuk mengatasi rasa lelah tersebut.
Konsumsi kunyit akan membantu membuat tubuh kembali lebih berenergi.
BACA JUGA: Waspada Alami Masalah Kesehatan Jika Nekat Konsumsi 4 Makanan Ini Saat Musim Hujan
BACA JUGA: Ini 3 Jenis Buah yang Tidak Boleh Dikonsumsi Penderita Diabetes, Salah Satunya Anggur
Meningkatkan Metabolisme
Kunyit juga bermanfaat dalam meningkatkan metabolisme tubuh.
Maka dari itu, selalu sediakan kunyit di dapur rumah Moms.
Menurunkan berat badan
Metabolisme tubuh yang cepat akan membantu dalam proses penurunan berat badan.
Selain itu juga dapat membakar lemak lebih efektif.
Mencegah Diabetes
Manfaat kunyit diketahui dapat mencegah risiko diabetes.
Ini akan membantu menyeimbangkan kadar gula darah di tubuh, juga mengurangi risiko terkena diabetes tipe 1 dan 2.
Itu dia beberapa manfaat kunyit untuk kesehatan tubuh.
(nakita/Poetri Hanzani)
Artikel ini telah tayang di nakita.grid dengan judul Manfaat Kunyit bagi Kesehatan yang Sayang untuk Dilewatkan, Turunkan Berat Badan hingga Cegah Diabetes

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!