TRIBUNJUALBELI.COM - Memiliki perut yang rata adalah impian setiap orang.
Apalagi untuk orang-orang yang memasuki usia 20 tahun ke atas.
Orang-orang di usia ini rentan memiliki perut yang buncit.
Lemak di perut adalah salah satu yang paling susah dihilangkan.
Apalagi jika orang yang memiliki perut buncit malas berolahraga dan punya gaya hidup yang sembarangan.
Bisa dipastikan memiliki perut yang rata hanyalah impian.
Tapi jika ingin memiliki perut yang rata sebenarnya ada cara yang cukup mudah.
Dilansir dari Reader's Digest (6/2/2018), berikut ini ada 4 cara untuk mendapatkan perut yang rata.
1. Jalan Kaki Cepat
Menurut penelitian di Kanada, orang-orang yang berjalan kaki cepat bisa menurunkan lemak dalam perut.
Jalan kaki cepat 1 jam per hari selama 14 minggu dapat mengurangi lemak di perut sebanyak 20%.
2. Mengayunkan Tangan
Mengayunkan tangan saat berjalan membuat tubuh bagian atas dan perut ikut bergerak.
Hal ini dapat membuat pembakaran lemak menjadi lebih cepat.
3. Jalan Menanjak
Memilih jalan menanjak memudahkan perut lebih banyak bergerak.
Cara ini bisa membantu membakar kalori dan meningkatkan masa otot tubuh.
Meningkatnya masa otot tubuh membantu tubuh membakar kalori lebih banyak dibanding sebelumnya.
4. Gerakan Tendangan dan Tinju
Saat berjalan kali lakukanlah gerakan tendangan dan tinju.
Lakukan 20 gerakan menendang dan 20 gerakan tinju setiap dua menit berjalan kaki.
Cara seperti ini ternyata baik untuk otot perut.
(Hanggara N.Hendrayana/TribunJualBeli.com)