0

Sebelum Terlambat! Kenali Gejala Gejala Penyakit Campak, Cegah Jangan Sampai Kejadian di Asmat Merembet ke Daerahmu

Penulis: ANDKP
Sebelum Terlambat! Kenali Gejala Gejala Penyakit Campak, Cegah Jangan Sampai Kejadian di Asmat Merembet ke Daerahmu

TRIBUNJUALBELI.COM - Beberapa hari terakhir sedang ramai diperbincangkan banyak pihak yaitu soal Kejadian Luar Biasa (KLB) penyakit campak yang menyerang penduduk Kabupaten Asmat, Papua .

Penyakit campak memang cukup umum ditemukan di Indonesia.

Masyarakat Indonesia sudah tidak asing lagi dengan salah satu penyakit berbahaya ini.

Hal ini dikarenakan sejak kecil kita pasti sudah diberikan vaksin campak.

Dari sinilah kita sudah tau penyakit campak.

Meski kasusnya terbilang sering terjadi, namun bahaya yang mengintai dari serangan campak tidak boleh dianggap ringan.

Penyakit yang disebabkan oleh virus ini bisa menyebabkan kematian.

Campak memang satu dari penyakit menular yang banyak menyerang anak-anak.

Penyakit ini bisa menyebar melalui bersin atau batuk dari orang yang terinfeksi.

Kenali Gejalanya


Diawali dengan demam, batuk, pilek, dan mata merah. Kemudian muncul bintik-bintik merah yang menyebar dari kepala hingga ke seluruh tubuh.

Demam ringan, adanya bercak kemerahan atau ruam makulopapuler di kulit terutama di wajah, lengan dan kulit kepala.

Untuk mencegah terjadinya campak, imunisasi dengan vaksin MR merupakan upaya pencegahan yang terbaik. 

(AndraKusumaP/Tribunjualbeli.com)