0

Gak Perlu Ke Salon! Simak Nih 4 Perawatan Akhir Pekan di Rumah Agar Kulit Bersih dan Lembut!

Penulis: Achadiyah Nurul
Gak Perlu Ke Salon! Simak Nih 4 Perawatan Akhir Pekan di Rumah Agar Kulit Bersih dan Lembut!

TRIBUNJUALBELI.COM - Ingin mengisi akhir pekan dengan perawatan tapi malas ke salon? Tak perlu bingung, kita juga bisa kok melakukannya sendiri di rumah.

Tapi, apa saja ya jenis perawatan yang tepat agar kulit bersih dan lembut?

Berikut 4 perawatan yang bisa dicoba tanpa perlu repot keluar rumah.

Lebih hemat dan bikin rileks. Yuk, dicoba! 

Simak Juga : Cara Hemat Rawat Kulit Tubuh agar Tampak Bersih dan Lembut Seperti di Salon

1. Body Scrub

Aplikasikan body scrub dalam gerakan memutar, tambahkan sedikit air hangat pada telapak tangan.

Lalu pijat dengan lembut seluruh permukaan tubuh agar lapisan sel kulit mati yang yang menyumbat pori-pori segera terangkat.

2. Pijat dengan Krim atau Minyak

Oleskan slimming oil atau slimming cream lalu pijat tubuh dimulai dari area paha, perut, dan lengan.

Pada bagian perut lakukan gerakan memutar berlawanan arah jarum jam untuk menyesuaikan pijatan dengan ritme sistem pencernaan.


3. Garam Mandi

Taburkan shower bath dan sea salts  pada bath tub berisi air hangat.

Berendamlah selama kurang lebih 10 menit.

4. Pelembap

Oleskan moisturizer sesaat setelah mendi yaitu ketika tubuh masih berada dalam kondisi lembap sehingga mampu mempertahankan kelembapan kulit tubuh lebih lama.

Selain membantu memperoleh tubuh yang lebih indah, ritual ini sebaiknya dilakukan sekali seminggu untuk menjaga keindahan kulit sekaligus menjadi proses relaksasi.  ( Alvin Dwipana / Nova.id )