TRIBUNJUALBELI.COM - Meraih kesuksesan dengan memiliki perusahaan dinamis dan kekayaan melimpah dapat membuat seseorang leluasa mewujudkan apapun yang mereka inginkan.
Dalam pemberitaan di berbagai media, seringkali kita melihat banyak tokoh sukses dan kaya raya mempublikasikan segala kehidupan mewah dan kebiasaan-kebiasaan berbudget mahal yang mengundang dercak kagum.
Namun, ada pula beberapa publik figur kaya yang justru terlihat bergaya hidup biasa saja dan tak terlihat bergelimang harta.
Pedoman hidup yang rendah hati, merakyat, dan terkesan sangat sederhana banyak menginspirasi masyarkat terutama generasi muda bahwa kesuksesan tak harus diimplementasikan dengan banyaknya barang mewah dan gaya hidup glamour.
Tak hanya itu, ternyata menurut beberapa beberapa orang sukses dan terkenal dunia, ada 6 kebiasaan sederhana yang tetap dilakukan dan dahulunya dapat membuat kekayaan mereka terus bertambah.
Apa sajakah itu? Inilah kebiasaan-kebiasaan yang dapat kita contoh dan jadikan acuan untuk membuat hidup menjadi lebih sukses
1. Gemar beramal
Orang terkaya di dunia yang juga berpengaruh dalam revolusi jagad teknologi, Bill Gates, merupakan sosok yang dikenal senang dengan kegiatan amal.
Akhir-akhir ini Bill Gates dikabarkan telah menyisihkan kekayaannya sebesar 4,6 juta dollar AS untuk tujuan sosial.
"Mereka yang benar-benar kaya adalah orang yang senang memberi", pungkasnya.
2. Bawa bekal makanan siang sendiri untuk efisiensi.
Tahukah Anda bahwa banyak karyawan yang tak sadar telah mengeluarkan banyak biaya dan waktu untuk agenda makan siang di luar kantor.
Akan tetapi, orang-orang sukses justru lebih memilih menyiapkan bekal dari rumah untuk mengefiensi jam makan dan menghemat pengeluaran seperti yang dilakukan oleh Charlie Ergen, pemilik Dish Network.
Ia selalu melakukan kebiasaan tersebut bahkan saat bertugas dinas ke luar daerah.
3. Rendah hati
Rendah hati merupakan kunci utama untuk tetap langgeng menjalani kesuksesan dalam hidup.
Kita dapat mengambil contoh dari beberapa sosok orang terkaya di dunia tak mau mengubah kebiasaan hidupnya yang sederhana walapun kekayaan mereka terus bertambah di setiap waktu.
Mark Zuckerberg dan Bill Gates adalah contoh dari figur kaya yang tak segan untuk membaur bersama banyak orang dan tak memamerkan kekayaanya.
4. Tidak mengenal kata "manja"
Kesuksesan membuat sebagian orang memilih berbagai fasilitas mewah dan nyaman untuk menunjang berbagai kegiatan yang mereka lakukan.
Hal tersebut sebernarnya memang diperlukan namun dalam beberapa konteks tertentu dan tak setiap hari.
Kebiasaan dari Ingvar Kampard dan Mark Zuckerberg yang menyukai fasilitas transportasi umum dan bekerja dalam satu ruangan dengan karyawan-karyawan dapat membuat kita mengerti bahwa sikap manja itu tidak diperlukan untuk menyongsong keberhasilan.
5. Jalanilah hidup sederhana
Meski memiliki jumlah harta tak sedikit dan tercatat hingga lebih dari Rp 900 triliun tak lantas membuat Warren Buffet, pengusaha kaya raya holding company, pindah dari rumah sederhana yang dibelinya sejak tahun 1958.
Prinsip bijak dalam penggunaan uang selalu ia terapkan dalam hidupnya.
6. Berpenampilan yang sewajarnya saja
Gaya berpakaian yang nyentrik dari tokoh-tokoh sukses seperti Bob Sadino, Steve Jobs, dan Mark Zuckerberg tentu masih melekat dalam ingatan kita.
Mereka memilih pakaian yang santai dan simple untuk mengefisiensikan waktu dan energi agar tak merepotkan diri sendiri hanya untuk sekedar memilih baju.
Bagi mereka ada hal yang lebih penting dari pada memikirkan penampilan, yakni memikirkan inovasi dan keberlangsungan bisnis. (*)