TRIBUNJUALBELI.COM Apakah Anda adalah seorang penggemar kopi?
Jika iya, pernahkah Anda memperhatikan sesuatu yang mungkin tak penting tapi sebenarnya bermanfaat besar pada bagian kemasan kopi?
Bagian itu adalah lubang kecil yang terdapat di bungkus kemasan kopi.
Tetapi tunggu dahulu, tak semua kemasan berlubang tersebut dapat ditemukan di produk kopi bubuk instant yang biasa dijual di warung atau toko kelontong pada umumnya.
Walaupun sepele, lubang kecil yang sering dianggap sebagai penghias kemasan oleh banyak orang itu ternyata mempunyai manfaat signifikan.
Kenapa bisa bermanfaat? Ya, lubang itu sangat menentukan suatu produk kopi bisa awet atau tidak.
Media pergantian karbondioksida dan oksigen di dalam bungkus hanya melalui lubang tersebut.
Sangat disarankan untuk tidak menerima atau membeli produk kopi yang tak ada lubangnya.
Kemasan mulus tanpa celah lubang hanya akan membuat kualitas kopi menjadi buruk seakan menikmati rasa kopi yang terbakar.
Bagaimana jika kita melubanginya bungkusnya sendiri?
Cara tersebut sangat tidak tepat karena hanya akan menurunkan cita rasanya.
Kopi bisa bertahan selama 4 bulan dan kondisinya segar apabila lubang kemasannya masih tetap dalam kondisi yang baik dan utuh.
Semoga penjelasan diatas dapat memberikan informasi bermanfaat bagi penggemar kopi yang belum mengetahui fungsi dari lubang kecil di kemasannnya.
Selalu perhatikan standar packing produk kopi yang benar jika tak ingin kecewa dengan kualitas yang Anda harapkan dari sebuah biji kopi. (*)