0

Inilah Sosok yang Berhasil Menyulap Paras Ayu Beberapa Selebriti Indonesia. Tarif Makeupnya Bikin Melonggo

Penulis: Alieza Nurulita Dewi
Inilah Sosok yang Berhasil Menyulap Paras Ayu Beberapa Selebriti Indonesia. Tarif Makeupnya Bikin Melonggo

TRIBUNJUALBELI.COM - Sebagai seorang selebriti tentu dituntut untuk tampil sempurna diberbagai kesempatan.

Dibalik paras ayu itu tentu ada sosok lain yang ikut berperan.

(Baca: Ini Deretan Kosmetik yang Wajib Kamu Miliki)

Yaitu, sosok makeup artist (MUA) yang dipercaya untuk menyulap paras mereka.

Tak sembarangan, MUA yang dipercaya untuk merias wajah mereka tentunya adalah orang pilihan.

Sebab perlu feel untuk menunjuk sesorang menjadi MUA nya.

Hal itu berkaitan dengan image yang diinginkan para selebriti melalu riasan wajahnya.

Belakangan, salah satu makeup artist yang banyak dicari selebriti adalah Bubah Alfian.

Pria asal Jember, Jawa Timur itu menjadi langganan beberapa artis ibu kota.

Riasan yang terkesan cantik dan natural merupakan jurus terjitunya.

Terbukti Bubah jadi makeup artis favorit para selebrtis muda yang tidak terlalu suka dengan riasan yang tebal dan menor.


 

Salah satu seleb yang menjadi kliennya adalah penyanyi cantik Raisa.

Bubah Alfian telah dipercaya Raisa untuk menjadi MUA nya sejak 5 tahun lalu hingga kini.

(instagram)

Artis cantik Pevita Pearce, Raline Shah dan Agnez Mo juga mempercakan Bubah Alfian sebagai MUA nya.

(instagram)

Tak hanya seleb Indonesia, pria bernama asli Zakharia Mahfudi Alfiansyah itu juga dipercaya untuk merian hingga ke dunia Internasional.

(instagram)

Untuk meraih kesuksesannya dalam bidang MUA seperti sekarang tentunya tak mudah.

Untuk berada dipuncak karirnya, Bubah Alfian harus memulai karirnya dari bawah.

Bahkan sebenarnya, cita-citanya adalah untuk menjadi seorang dokter.

Namun karena berbagai alasan, sang Ibu pun menyarankan Bubah untuk mengikuti les salon di Jember.

Saran itu didasarkan dari bakat yang dimilikinya di bidang tata rias.

Ia pun mulai terjun ke bidang tata rias pada akhir tahun 2006.


 

Menjadi seorang MUA, Bubah mengaku tak pernah mengenyam pendidikan formal mengenai tata rias wajah.

Setelah mengikuti les salon, Bubah pun mengikuti acara bertajuk Jember Fashion Carnaval yang membuatnya semakin banyak belajar soal makeup.

Setelah les salon, Bubah pun memutuskan untuk ikut kursus private di beberapa makeup artist ternama.

Sehingga pada 2009, Bubah Alfian berhasil mendirikan dua salon di Jember.

Setelah dirasa cukup mendapatkan ilmu makeup, Bubah pun memutuskan untuk hijrah ke Jakarta pada 2011 untuk ikut lomba makeup.

Ia pun berhasil memenangkan berbagai perlombaan.

Hadiah yang Bubah dapat dijadikan untuk modal tinggal di Ibu Kota.

Tentu tak mudah baginya untuk tinggal di kota metropolitan.

Segala upaya pun dilakukannya untuk bisa bertahan hidup.

Atas kegigihannya, Bubah pun kini menuai hasil.


 

Hampir tiap hari dia menerima job untuk makeup beberapa selebriti.

Tak murah, tarig makeup Bubah Alfian pun mencapai 8 juta rupiah.

Bagaimana tertarik untuk diriasnya?

Kamu harus booking dari jauh-jauh hari loh, mengingat padatnya jadwal Bubah Alfian.

(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)