0

Cek Daftar Harga Mobil Bekas Honda Brio Tahun 2017 di Jakarta Barat, Mulai Rp 100 Jutaan

Penulis: Meidy AgsitaPutri
Cek Daftar Harga Mobil Bekas Honda Brio Tahun 2017 di Jakarta Barat, Mulai Rp 100 Jutaan

BLOG.TRIBUNJUALBELI.COM - Mobil Honda Brio adalah salah satu hatchback yang banyak diminati saat ini oleh anak muda zaman sekarang.

Mobil yang dikenal dengan irit bahan bakar ini membuat konsumen ingin meminangnya.

Selain bodi mungilnya yang keren, kini harganya juga sudah semakin murah.

Kamu hanya perlu menyiapkan budget mulai Rp 100 jutaan saja per awal tahun 2026 ini.

Dian
 
 
Mobil Honda Brio E Matic 2023 Bekas - Yogyakarta
Rp 160,000,000.00
di-yogyakarta

Untuk mesinnya, Honda Brio tahun 2017 dibekali mesin 1.2L berkapasitas 1.198 cc, 4-silinder dengan teknologi SOHC, 16 katup, i-VTEC+DBW, PGM-FI (Programmed Fuel Injection) mampu menghasilkan tenaga maksimal 90 PS pada putaran mesin 6.000 rpm dan torsi maksimal 110 Nm pada 4.500 sampai 4.800 rpm.

Tersedia dalam pilihan transmisi manual 5-speed dan transmisi otomatis CVT yang terhubung ke penggerak roda depan (FWD).

Mobil ini bisa menampung 5 penumpang sekaligus, kursinya sudah di desain nyaman.

Baca juga: Cek Daftar Harga Mobil Bekas Honda Brio Tahun 2013 per Akhir November 2025

Berikut daftar harga mobil bekas Honda Brio tahun 2017 di Jakarta Barat

Honda Brio 1.2 Satya E CVT 2017 1.200 cc Rp 110 juta - Rp 125 jutaan

Honda Brio 1.2 Satya E M/T 2017 1.200 cc Rp 105 juta - Rp 115 jutaan

Honda Brio 1.2 Satya S M/T 2017 1.200 cc Rp 100 juta - Rp 110 jutaan

Honda Brio 1.2 RS M/T 2017 1.200 cc Rp 115 juta - Rp 125 jutaan

Honda Brio 1.2 RS CVT 2017 1.200 cc Rp 120 juta - Rp 135 jutaan

Jual Meja Partisi Jakarta Utara
 
 
Mobil Honda Brio E MT OLD 2014 Bekas Istimewa Original Tangan 1 Pribadi - Semarang Kota
Rp 93,500,000.00
jawa-tengah

*Harga dapat berbeda tergantung kondisi mobil dan lokasi penjualan.

**Harga bekas diambil per tanggal 13 Januari 2026.

***Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa konfirmasi tim Tribunjualbeli.com.