BLOG.TRIBUNJUALBELI.COM - Buat kalian yang lagi cari MPV keluarga yang stylish tapi tetap terjangkau, Mitsubishi Xpander 2018 bisa jadi pilihan menarik.
Desain eksteriornya terlihat gagah dan sporty, bikin mobil ini selalu menarik perhatian di jalan.
Masuk ke kabin, Xpander punya kapasitas 7 penumpang lengkap dengan banyak kompartemen penyimpanan.
Suasana kabin juga terbilang senyap, nyaman buat perjalanan jauh atau aktivitas harian di kota.
BACA JUGA: Cek Harga Bekas Toyota Calya dan Daihatsu Sigra 2021 per Januari 2026, Selisih 10 Juta Mending Mana?
Soal performa, meskipun bukan yang tercepat di kelasnya, mesin 1.5 L MIVEC 4-silinder 16 valve DOHC Xpander sudah cukup mumpuni.
Tenaganya 105 PS di 6.000 rpm dengan torsi 131 Nm di 4.000 rpm, cukup untuk mendukung kebutuhan keluarga dan perjalanan jarak jauh.
Untuk suspensi, Xpander menggunakan MacPherson Strut Coil Spring di depan dan Torsion Beam di belakang.
Kombinasi ini membuat perjalanan tetap nyaman meski jalanan tidak rata.
Ground clearance 205 mm juga membuatnya lincah menghadapi berbagai kondisi jalan, dari perkotaan padat hingga perjalanan keluar kota.
Baca juga: Cek Harga Bekas Toyota Alphard 2014 per Januari 2026, Makin Terjangkau Setara LCGC
Soal keselamatan, Xpander 2018 dilengkapi fitur modern seperti ABS, EBD, Hill Start Assist (HSA), Active Stability Control (ASC), dan Dual SRS Airbags, jadi lebih aman untuk keluarga.
Xpander 2018 hadir dalam 5 varian, mulai dari Exceed, GLS, Sport, hingga Ultimate, dengan pilihan transmisi manual dan CVT.
Daftar Harga Mobil Bekas Mitsubishi Xpander 2018
Berikut harga bekas Xpander 2018 yang dirangkum dari kanal pricelist GridOto:
Exceed M/T 1.500 cc - Rp 160 juta
Exceed A/T 1.500 cc - Rp 170 juta
GLS M/T 1.500 cc - Rp 140 juta
Sport A/T 1.500 cc - Rp 170 juta
Ultimate A/T 1.500 cc - Rp 180 juta
*Harga dapat berbeda tergantung kondisi mobil dan lokasi penjualan.
**Harga bekas diambil per tanggal 10 Januari 2026.
***Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa konfirmasi tim Tribunjualbeli.com.