0

Mobil Bekas Toyota Kijang Innova Tahun 2006, Cek Daftar Harganya Mulai Rp 75 Jutaan

Penulis: Meidy AgsitaPutri
Mobil Bekas Toyota Kijang Innova Tahun 2006, Cek Daftar Harganya Mulai Rp 75 Jutaan

BLOG.TRIBUNJUALBELI.COM - Kini harga mobil bekas Toyota Kijang Innova tahun 2006 sudah semakin terjangkau.

MPV satu ini adalah salah satu mobil favorit pilihan keluarga, karena memiliki kabin yang luas.

Selain itu, harga bekasnya mulai Rp 75 jutaan saja per Oktober 2025.

Mobil Toyota Kijang Innova tahun 2006 memiliki mesin Bensin 2.0L dan Diesel 2.5L.

User Tribun
 
 
Mobil Toyota Kijang Innova Tahun 2014 Plat Jakarta Tipe G Matic 2 Liter Bekas - Batang
Rp 130,000,000.00
jawa-tengah

Toyota Kijang Innova Bensin 2.0L berkode 1TR-FE memiliki kapasitas mesin 1.998 cc, 4-silinder segaris dengan teknologi DOHC, VVT-i, EFi yang mampu mengahsilkan tenaga 137 HP pada putaran mesin 5.600 rpm dan torsi 190 Nm pada 4.000 rpm.

Sedangkan Toyota Kijang Innova Diesel 2.5L berkode 2KD-FTV berkapasitas 2.494 cc, 4-silinder segaris dengan teknologi DOHC, Common Rail, Turbocharger mampu menghasilkan tenaga 102 HP dan torsi maksimal 200 Nm.

Baca juga: 10 Pilihan Toyota Kijang Innova Bekas 2014, Cek Daftar Harganya per September 2025

Tersalur pada pilihan transmisi manual dan transmisi otomatis lalu terhubung ke penggerak roda belakang (RWD).

Mobil MPV berkapasitas 7 penumpang ini memiliki kursi yang ergonomis dan dilapisi dengan bahan material fabric berkualitas.

Terdapat headrest disetiap kursi dan memiliki legroom cukup lega untuk menunjang posisi duduk yang lebih nyaman.

Tersedia ruang bagasi yang cukup lega dibagian belakang untuk membawa barang-barang.

Ada 2 pilihan warna interior yaitu warna Beige dan Silver yang sama-sama terlihat elegan.

Back to Nature Bali
 
 
Mobil Bekas Toyota Innova Reborn hitam 2.0 G MT Mulus Pajak Panjang - Denpasar
Rp 245,000,000.00
bali

Berikut daftar harga mobil bekas Toyota Kijang Innova tahun 2006.

Toyota Kijang Innova 2.0 G Bensin A/T 2006 2.000 cc Rp 90 juta - Rp 100 jutaan

Toyota Kijang Innova 2.0 G Bensin M/T 2006 2.000 cc Rp 80 juta - Rp 90 jutaan

Toyota Kijang Innova 2.0 E Bensin M/T 2006 2.000 cc Rp 75 juta - Rp 90 jutaan

Toyota Kijang Innova 2.0 V Bensin A/T 2006 2.000 cc Rp 100 juta - Rp 110 jutaan

Toyota Kijang Innova 2.0 V Luxury Bensin A/T 2006 2.000 cc Rp 100 juta - Rp 120 jutaan

Toyota Kijang Innova 2.5 V Luxury Diesel A/T 2006 2.500 cc Rp 110 juta - Rp 140 jutaan

Rizky Abu Uwais
 
 
Mobil Bekas Toyota Innova Reborn V Diesel 2019 Matic KM 33rb - Malang Kota
Rp 395,000,000.00
jawa-timur

Toyota Kijang Innova 2.5 G Diesel A/T 2006 2.500 cc Rp 100 juta - Rp 105 jutaan

Toyota Kijang Innova 2.5 G Diesel M/T 2006 2.500 cc Rp 90 juta - Rp 100 jutaan

*Harga sewaktu-waktu dapat berubah.

*Harga tergantung kondisi kendaraan dan wilayahnya.

*Jangan lupa cek keseluruhan unit sebelum membeli.