0

Sukses dengan Bisnis Fashion dan Kue Kekinian, Zaskia Sungkar Pakai Tas Harga Ratusan Juta

Penulis: Alieza Nurulita Dewi
Sukses dengan Bisnis Fashion dan Kue Kekinian, Zaskia Sungkar Pakai Tas Harga Ratusan Juta

TRIBUNJUALBELI.COM - Setelah sukses dengan bisnis fashion, ternyata tak membuat Zaskia Sungkar berpuas diri.

Istri Irwansyah itu pun mulai merambah bisnis kue kekinian.

Tak sendiri, dibawah bendera manajemen Jannah Corp, Zaskia bersama beberapa rekan artis lainnya mulai merintis bisnis kue itu.

(Baca: Deretan Tas yang Menunjang Penampilanmu)

Kakak Shireen Sungkar itu membuka gerai kue kekiniannya di Surabaya.

Surabaya Snowcake by Zaskia Sungkar itu resmi dibuka pada awal tahun lalu.

Sebelumnya, sang suami juga telah sukses dengan bisnis kue kekinian Medan Napoleon.

Bisnis yang keduanya lakoni tentu menjadi sumber penghasilan untuk menambah pundi-pundi uang.

Meski belum juga dikaruniai anak, keduanya tampak menikmati masa-masa berdua.

Keduanya terlihat tekun dalam menjalankan bisnis yang sedang mereka rintis.

Meski sibuk promosi kue kekinian, Zaskia juga masih menekuni dunia fashion yang terlebih dulu dirintisnya.


 

Urusan fashion, Zaskia pun masih sangat peduli agar disetiap kesempatan dirinya tetap terlihat modis.

Belum lama ini, akun instagram miliknya @zaskiasungkar15 mengunggah foto dirinya dengan gestur dan pose bahagia.

(instagram)

Dengan balutan hijab berwarna hitam, Zaskia tampak tersenyum bahagia.

Anak Fenny Bauty ini tampak mengenakan tunik navy bermotif kuda.

Tas hitam tampak serasi dengan warna jilbab yang Ia kenakan.

Tas mungil dari brand kenamaan Hermes itu seperti bukan tas biasa.

Benda hitam itu tampak bergelantung di lengan tangan kiri Zaskia.

(pinterest)

Hermes Black Epsom Crocodile Constance Mini 18/19 Handbag itu ternyata dibanderol seharga Rp 416 juta lho.

Sebelumnya dilansir dari akun Instagram @fashion_duosungkar, Zaskia juga pernah mengenakan tas dengan ukuran serupa.

Tas kecil yang dipakainya itu juga merupakan dari brand Hermes.


 

Namun tas berwarna biru itu harganya tak semahal tas hitam yang baru saja dipamerkan Zaskia.

(instagram)

Tas berwarna biru dari Hermes itu hanya dibanderol Rp 139 jutaan.

Tak heran ya jika Zaskia yang memakainya.

Kan bisnis yang dilakukan Zaskia mulai berkembang pesat.

(TribunJualBeli.com/ Allieza Nurulita)