0

Bikin Geleng-geleng Kepala, Segini Budget yang Dikeluarkan Ayu Ting Ting Untuk Sekali Jalan

Penulis: Alieza Nurulita Dewi
Bikin Geleng-geleng Kepala, Segini Budget yang Dikeluarkan Ayu Ting Ting Untuk Sekali Jalan

TRIBUNJUALBELI.COM - Sebagai seorang selebriti tentu dituntun untuk tampil sempurna di setiap kesempatan.

Tak tekecuali bagi penyanyi sekaligus presenter Ayu Ting Ting.

Meski sering mendapat banyak hujatan, janda satu anak itu seperti tak pernah mempedulikannya.

Bahkan Ayu Ting Ting pun disebut-sebut meniru gaya fashion beberapa artis Tanah Air.

(Baca: Deretan Fashion yang Melengkapi Penampilanmu)

Namun meski begitu, Ayu tetap tampil percaya diri dengan busana yang dipakainya.

Belum lama ini, salah satu akun gosip di Instagram @komentatorpedas membagikan foto dirinya yang sedang pergi belanja.

Pada postingan itu, Ayu terlihat memakai busana berwarna serba hitam.

Jika dilihat dari bentuk dan bahannya, baju yang dipakai Ayu saat saat itu adalah baju yang dipakai saat mengisi di salah satu acara bersama Zaskia Gotix, Ruben Onsu, dan Nassar.

(instagram)

Dilansir dari akun fashion @tingtingcloset, dress hitam dengan motif floral dibagian depan itu ternyata dibanderol Rp 999.000.

(instagram)

Tak ketinggal, tas merek Gucci pun bergelantung di bahu kanannya.


 

Tas model Dinoysus GG Supreme itu tenyata harganya mencapai Rp 30.562.000.

(instagram)

Sepertinya tas itu pernah dipakai Ayu saat menghadiri acara ulang tahun Sarwendah, istri Ruben Onsu.

Saat pergi berbelanja, Ayu pun mengenakan alas kaki dari brand kenamaan Hermes.

Sandal model Hermes Oran yang dipakai Ayu itu seharga Rp 9.396.650.

(instagram)

Bisa bayangkan berapa budget yang dikeluarkan Ayu untuk sekali jalan?

Jika ditotal, Ayu Ting Ting harus mengeluarkan uang sebesar Rp 40 jutaan.

Tentu jumlah yang cukup fantastis untuk sekedar digunakan pergi belanja di salah satu mall di Ibu Kota.

(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)