TRIBUNJUALBELI.COM - Sudah sejak lama teh hijau dipercaya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan.
Hal ini karena teh hijau memiliki kandungan tinggi antioksidan yang disebut polifenol serta rendah kafein.
Baca: Teh Diet Herbal Pelangsing Alami, Peluntur Lemak Tanpa Efek Samping Isi 25 Sachet
Selain polifenol, teh hijau juga mengandung flavonoid , fitokimia yang memiliki sifat antikarsinogenik dan antioksidatif.
Banyak penelitian yang membuktikan bahwa rutin mengkonsumsi teh hijau dapat menurunkan resiko penyakit jantung.
Teh hijau juga sering dikonsumsi orang-orang yang sedang menjalani program diet.
Seperti yang dilansir dari laman Manjadda, dalam satu cangkir 150ml teh hijau, dapat membakar 25-30 kalori, dan setiap 250 ml teh dapat membakar 40 kalori.
Manfaat mengonsumsi teh hijau lainnya adalah mengatasi tanda-tanda penuaan, menghilangkan jerawat, mengatasi kebotakan, mengurangi resiko kanker, menurunkan resiko alzheimer dan parkinson, serta dapat menghilangkan stres.
Berbagai manfaat tadi dapat kamu rasakan jika mengonsumsi teh hijau secara rutin dan dalam waktu yang tepat.
Seperti yang TribunStyle.com lansir dari laman The Indian Spot, seseorang perlu mengetahui cara dan waktu yang tepat untuk meminum secangkir minuman kata anti-oksidan ini.
Simak penjelasan berikut agar khasiat teh hijaumu tidak ada yang mubazir.
1. Setelah sarapan
Jangan mengonsumsi teh hijau terlalu pagi saat perut masih kosong.
Selain menyebabkan dehidrasi, hal ini bisa merangsang pelepasan asam lambung yang bisa menyebabkan sakit perut atau bahkan bisul.
Sarapanlah terlebih dahulu baru minum secangkir teh hijau setelahnya dengan jeda 45 - 60 menit.
2. Sebelum tidur
Minum satu cangkir teh hijau sebelum tidur dapat membakar lemak saat kamu tertidur, dengan catatan kamu tidak mengonsumsi makanan lagi setelah itu.
Jangan menambahkan susu dan gula dalam teh hijau yang kamu konsumsi setiap harinya.
3. Satu jam sebelum atau setelah makan
Banyak orang memiliki kebiasaan minum teh hijau setelah makan.
Minum teh hijau segera setelah makan bisa menghambat penyerapan nutrisi yang disebabkan oleh kafein dan tanin dalam teh hijau.
Sebaiknya minum teh hijau 45 - 60 menit sebelum atau sesudah makan.
Jangan mengonsumsi lebih dari 3 cangkir setiap harinya.
4. Sepanjang hari sebagai air detox
Jika kamu ingin melakukan detoksifikasi tumbuh menggunakan teh hijau, isi 1 botol air dan tambahkan teh hijau di dalamnya.
Tidak harus sampai pekat seperti membuat teh hijau dalam cangkir, kamu hanya memerlukannya sedikit untuk dikonsumsi bersama air putih yang akan kamu minum sepanjang hari. (TribunStyle.com/Maharani Krisna Handayani)
Berita ini sudah tayang di TribunStyle.com pada tanggal 7 Oktober 2017 pukul 20:21 WIB, dengan judul "Kamu Harus tahu! 5 Waktu Terbaik Mengonsumsi Teh Hijau Agar Manfaatnya Lebih Maksimal"