TRIBUNJUALBELI.COM - Mobil menjadi barang yang kini mulai banyak dimiliki beberapa orang.
Dengan menggunakan mobil, saat berpergian pun lebih nyaman karena tak perlu takut kepanasan atau kehujanan.
(Baca: Deretan Mobil yang Dijual dengan Harga Miring)
Namun ternyata, saat memilki mobil ada biaya ekstra untuk merawatnya.
Belum lagi saat mobil rusak dan harus segera diservis.
Tentu hal ini akan menambah budget pengeluaranmu.
Karena membutuhkan biaya yang tak sedikit itu, membuat beberapa orang memilih untuk mereparasi mobilnya sendiri.
Hal ini terjadi di luar negeri, para pemilik mobil memilih mereparasi kendaraan dengan cara DIY (Do It Yourselt).
Namun sayangnya bukan terlihat lebih baik, justru mobil yang rusak itu malah jadi berantakan.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut beberapa mobil yang direparasi dengan cara DIY tanpa membawanya ke bengkel.
Saat ada bagian mobil yang penyok, pemilik mobil memilih menambalnya dengan selembar daun yang ditempelkan menggunakan plester.
Plester juga digunakan untuk menutup bagian mobil yang penyok.
Saat knalpot rusak dan budget reparasi mobil minim, pemilik mobil lebih memilih menahannya dengan gantungan baju.
Hal itu dilakukan agar knalpot tak jatuh di aspal dan membuat bagiannya semakin rusak parah.
Kayu yang dimanfaatkan untuk mengganti bemper mobil yang rusak.
Kayu juga dimanfaatkan sebagai pengganti pintu mobil yang rusak.
Saat beberapa bagian mobil retak, ada pemilik mobil yang memilih untuk kembali menyatukannya dengan cara seperti menjahit.
Sepintas, mobil VW di atas tak ada yang aneh.
Namun jika dilihat lebih jeli, pada bagian lampu mobil diganti dengan air mineral.
Hal ini mungkin dilakukan saat kaca lampu pecah dan belum bisa menggantinya ke bengkel.
(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)