0

6 Bahan Alami yang Bisa Mengusir Tokek dari Rumah, Bye-bye Suara Berisik!

Penulis: Pramanuhara OktalineEdisiwi
6 Bahan Alami yang Bisa Mengusir Tokek dari Rumah, Bye-bye Suara Berisik!

BLOG.TRIBUNJUALBELI.COM - Tokek sering kali menjadi gangguan di rumah-rumah, terutama karena suaranya yang keras dan melengking.

Kehadirannya di dalam rumah bukan hanya bisa mengganggu ketenangan, tetapi juga membuat sebagian orang merasa tidak nyaman.

Maka dari itu, penting untuk mengetahui cara-cara alami yang dapat digunakan untuk mengusir tokek tanpa menimbulkan risiko kesehatan bagi penghuni rumah.

Baca Juga: 7 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengusir Tokek di Rumah Agar Tidak Berisik

Banyak orang mungkin berpikir bahwa satu-satunya cara untuk menyingkirkan tokek adalah dengan menggunakan bahan-bahan kimia.

Namun, ternyata terdapat banyak bahan alami yang terbukti efektif dan lebih ramah lingkungan.
Menggunakan bahan-bahan ini tidak hanya membantu mengusir tokek, tetapi juga menjaga kebersihan dan kesehatan rumah kamu nih, sobat!

Baca Juga: 5 Cara Mudah Mengusir Tokek dari Rumah, Dijamin Tidak Akan Kembali Lagi

6 Bahan Alami yang Dapat Mengusir Tokek dari Rumah

Dirangkum Tribun Jualbeli dari berbagai sumber, berikut ini merupakan enam bahan alami yang dapat membantu kamu mengusir tokek dari rumah:

1. Gunakan Air Sabun

Campurkan air dengan sabun cair dalam botol semprot, lalu semprotkan campuran ini di area yang sering dilalui tokek.

Sabun dapat mengganggu kulit lembut mereka dan membuat mereka tidak nyaman, sehingga mendorong mereka untuk pergi.

Niki putra mardin
 
 
Tokek Berbagai Ukuran Dan Warna Harga Terjangkau - Bekasi, Jawa Barat
Rp 20,000,000.00
jawa-barat

2. Minyak Atsiri

Beberapa minyak atsiri, seperti minyak peppermint atau minyak serai, memiliki aroma yang tidak disukai tokek.

Campurkan beberapa tetes minyak atsiri dengan air dalam botol semprot dan semprotkan di area yang menjadi tempat munculnya tokek.

3. Daun Pandan

Daun pandan memiliki aroma yang menyegarkan bagi manusia tetapi tidak disukai oleh tokek.

Tempatkan beberapa helai daun pandan di sudut-sudut rumah kamu atau di tempat yang sering dilalui tokek.

Cara satu oni bisa menjadi penghalang alami bagi para tokek mengunjungi rumahmu.

PestChem 031
 
 
Rodent Rat Mouse Glue Trap Station PVC Warna Putih Pelindung Lem Tikus - Surabaya Jawa Timur
Rp 47,500.00
jawa-timur

4. Bubuk Kopi

Kopi juga bisa digunakan untuk mengusir tokek, caranya taburkan bubuk kopi di tempat-tempat yang sering dilalui tokek.

Aroma yang kuat dari kopi bisa membuat tokek merasa tidak nyaman dan pergi dari area tersebut.

5. Baking Soda dan Gula

Campurkan baking soda dengan gula dengan perbandingan yang sama.

Taburkan campuran ini di tempat yang sering didatangi tokek.

Baking soda akan menyebabkan ketidaknyamanan pada tokek jika mereka mengonsumsinya, sementara gula menarik perhatian mereka.

6. Cuka

Cuka merupakan bahan alami yang bisa digunakan untuk mengusir tokek.

Kamu bisa campurkan cuka dengan air dalam botol semprot dan semprotkan di area yang sering dilalui tokek.

Aroma cuka yang menyengat dapat membuat mereka enggan kembali.

Beny
 
 
Tembakan Tikus dan Cicak Termurah Tipe Level 4 Triger (L4T) - Kulon Progo
Rp 175,000.00
di-yogyakarta

Setelah melakukan cara untuk mengusir tokek dari rumah, sebaiknya kamu mengikuti tips-tips berikut ini:

1. Pastikan untuk menjaga kebersihan rumah dan menutup semua celah atau retakan di mana tokek bisa masuk.

2. Periksa juga kebersihan area luar rumah untuk mengurangi daya tarik bagi tokek.

Dengan menggunakan bahan-bahan alami tersebut, kamu dapat mengusir tokek dari rumah tanpa harus menggunakan racun atau bahan kimia yang berbahaya ya sobat!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News (*)

(PRAMANUHARAOEE/TRIBUNJUALBELI.COM)