TRIBUNJUALBELI.COM - Memori WhatsApp penuh merupakan masalah yang umum dialami saat penggunaan jangka panjang.
Kondisi ini wajar terjadi karena beragam file menumpuk, mulai dari file chat, hingga media foto, video, dan berbagai dokumen lainnya.
Hal ini tentu saja akan mengganggu performa aplikasi. Karena itu, pengguna harus melakukan pembersihan.
Kamu bisa mengelola atau menghapus beberapa file yang tersimpan di WhatsApp agar memori lebih lega dan performa aplikasi lebih stabil.
Bagaimana caranya? Selengkapnya berikut ini merangkum Kompas.com tutorial cara mengatasi memori WhatsApp penuh di HP iPhone dan Android.
Cara mengatasi memori WhatsApp penuh di HP iPhone
- Buka aplikasi WhatsApp
- Pilih “Pengaturan/Settings”
- Pilih “Storage and Data”
- Klik “Manage Storage”
- Nantinya akan ditampilkan dengan jumlah penyimpanan WhatsApp
- Setelah itu pilih kontak tertentu untuk menghapus file-file yang terkirim.
Cara mengatasi memori WhatsApp penuh di HP Android
- Buka WhatsApp
- Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas dan pilih “Setelan”
- Pilih “Penyimpanan dan Data”
- Klik “Kelola penyimpanan”
- Nantinya akan tampil jumlah memori yang terpakai
- Pilih salah satu chat yang ingin kamu hapus kumpulan file nya. Misalnya saja kamu sering mengirim file foto dan video di salah satu kontak tertentu, maka kamu bisa menghapus beberapa file atau semuanya untuk mengurangi penyimpanan WhatsApp.
Setelah kamu mengelola memori WhatsApp, cek kembali kapasitasnya.
Jika memori dirasa masih penuh, maka kamu bisa mengaktfikan fitur “Disappearing Messages”.
Fitur ini memungkinkan pesan akan terhapus secara otomatis sehingga dapat mengatur memori WhatsApp tanpa harus menghapus file-file yang terkirim secara manual.
Itulah cara mengatasi memori WhatsApp penuh di HP Android dan iPhone. Semoga membantu.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Mengurangi Penyimpanan WhatsApp Penuh di HP Android dan iPhone