0

Di Balik Manfaat Air Kelapa, Ternyata Ini Bahaya Efek Samping Jika Mengonsumsinya Secara Berlebihan

Penulis: Pramanuhara OktalineEdisiwi
Di Balik Manfaat Air Kelapa, Ternyata Ini Bahaya Efek Samping Jika Mengonsumsinya Secara Berlebihan

TRIBUNJUALBELI.COM – Air kelapa bukan hanya bisa dijadikan sebagai bahan baku minuman segar, tapi air kelapa bisa juga dipercaya mampu menyembuhkan beberapa keluhan penyakit.

Namun, dibalik banyak manfaat dari air kelapa ternyata tidak selalu bermanfaat dan menimbulkan bahaya atau efek samping jika kamu mengonsumsinya secara berlebihan.

Lantas, apa saja bahaya efek samping dari mengonsumsi air kelapa secara berlebihan? Yuk simak informasinya berikut ini.

Cek Harga Jual Pohon Kelapa Gading Kuning dan Hijau - Serang Kota

Air kelapa memiliki khasiat untuk menyembuhkan keluhan penyakit, seperti alergi, demam berdarah, diare, serta membersihkan kulit yang berjerawat dan membantu mendapatkan kulit mulus.

Hal ini karenakan air kelapa mengandung banyak nutrisi seperti antioksidan, asam amino, enzim, mineral seperti vitamin B kompleks, vitamin C, zat besi, kalsium, potasium, magnesium, mangan dan seng.

Meski banyak manfaat, air kelapa tidak selamanya memberikan manfaat bagi kesehatan.

Baca Juga: 10 Cara Mengobati Amandel yang Membesar Tanpa Operasi dengan Bahan Alami

Terdapat juga bahaya efek samping air kelapa bila dikonsumsi terlalu banyak.


Bahaya Efek Samping Mengonsumsi Air Kelapa Secara Berlebihan

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini merupakan bahaya dan efek samping jika kamu mengonsumsi air kelapa secara berlebihan:

1. Penurunan Tekanan Darah

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi air kelapa muda dapat menurunkan tekanan darah.

Bagi penderita tekanan darah tinggi (hipertensi), mengonsumsi air kelapa tentu dapat memberikan manfaat positif.

Beli Disini Air Kelapa Muda Murni 500ml

Namun, jika kamu memiliki tekanan darah rendah (hipotensi) atau hendak menjalani operasi, sebaiknya konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu jika ingin mengonsumsi air kelapa muda.

2. Diare

Manfaat air kelapa muda yang sangat populer adalah mengatasi dehidrasi atau kehilangan cairan yang terjadi saat diare.


Namun, jika kamu mengonsumsinya secara berlebihan, air kelapa justru dapat memberikan efek pencahar atau meningkatkan frekuensi kamu buang air.

Dalam kelapa juga mengandung gula berjenis oligosakarida, yang dapat menyebabkan diare dan memperburuk gejala sindrom usus besar.

3. Alergi

Efek samping air kelapa muda ini ditandai dengan munculnya keluhan berupa gatal, sakit perut, diare, pembengkakan pada bibir dan lidah, serta sesak napas ketika mengonsumsi daging atau air kelapa muda.

Apabila kamu memiliki alergi kelapa, hindarilah konsumsi air kelapa, santan, dan produk lain yang terbuat dari kelapa.

Cek Harga Lip Serum Mengatasi Bibir Alergi Lipstik - Bogor Kota

4. Gangguan Ginjal dan Jantung

Air kelapa muda kaya akan kandungan kalium, jika kamu mengonsumsinya secara berlebihan dapat menyebabkan kadar kalium dalam darah meningkat (Hiperkalemia).

Saat mengalaminya, ginjal tidak mampu membuang kelebihan kalium dalam tubuh sehingga menumpuk dalam darah dan memengaruhi jantung.


Penumpukan kalium dapat menyebabkan detak jantung menjadi tidak teratur, nyeri dada, bahkan serangan jantung.

5. Meningkatkan Kalori

Meskipun air kelapa tidak mengandung gula sebanyak minuman olahraga dan jus buah, air kelapa mengandung terlalu banyak kalori.

Sedikitnya 11 ons air kelapa dapat mengandung hingga 60 kalori.

Meski kalori tidak akan berbahaya ketika jumlahnya rendah, mengonsumsi minuman yang tinggi kalori secara berlebihan tentu bukan hal yang disarankan.

Beli Disini Hydro Coco 1 liter Air Kelapa Asli 1000ml

6. Buang Air Kecil Terus-Menerus

Salah satu efek samping air kelapa muda, yakni mengharuskan buang air kecil lebih sering daripada biasanya.

Kondisi ini dipicu sifat diuretik pada air kelapa muda, yang membantu tubuh meningkatkan jumlah produksi urine dan membuang kelebihannya.


Kendati konsumsi air kelapa dalam jumlah sedikit hingga sedang memiliki sifat menghidrasi, terlalu banyak mengonsumsinya justru menjadi tidak sehat.

7. Menimbulkan Kejang Otot

Jangan mengonsumsi air kelapa secara berlebihan ketika kamu sedang berada dalam perjalanan ke suatu tempat.

Hal ini dikarenakan salah satu efek samping air kelapa, yakni bisa menimbulkan kejang otot dan rasa lelah di badan akibat dari kadar kalsium dalam kandungan air kelapa yang terlalu berlebihan.

Cek Harga Pengobatan Tradisional Diare Ny. Djamilah Najmuddin di Batununggal - Bandung

Nah itu dia merupakan 7 bahaya atau efek samping air kelapa bagi kesehatan tubuh.

Perhatikan hal-hal di atas ya, dan jangan terlalu banyak mengonsumsi air kelapa agar tidak terjadi hal-hal yang lebih buruh pada tubuhmu. (*)

(Pramanuhara/TribunJualbeli.com)