0

Sukses Bikin Langsing dan Tetap Sehat, Intip 7 Tips Diet di Bulan Puasa Tanpa Olahraga

Penulis: Pramanuhara OktalineEdisiwi
Sukses Bikin Langsing dan Tetap Sehat, Intip 7 Tips Diet di Bulan Puasa Tanpa Olahraga

TRIBUNJUALBELI.COM –  Ketika Bulan Puasa tiba, banyak sekali yang beranggapan jika puasa dapat menjadi salah satu cara menurunkan berat badan.

Namun, anggapan tersebut merupakan hal yang salah karena Kamu bisa makan secara berlebihan saat berbuka.

Namun jika Kamu ingin tetap diet, berikut ini beberapa tips sehat di saat bulan puasa.

Cek Harga Catering Aqiqah Buka Puasa Bersama - Malang Kota

Puasa memiliki banyak manfaat bagi tubuh lho.

Sambil puasa, sebenarnya kita juga tetap bisa menjalani diet dan ternyata ada dampak positif bagi kesehatan, Lho.

Memang, sebagai orang banyak yang menggunakan bulan Ramadan sebagai momentum untuk mengurangi berat badan dan mendapatkan tubuh yang ideal.

Hal tersebut bukan suatu hal yang tidak mungkin, sebab di bulan ini tubuh tidak mengonsumsi makanan dan minuman seperti hari-hari biasanya.

Melansir dari beberapa sumber, bagi Kamu yang berniat untuk diet dan melangsingkan badan selama bulan puasa, berikut adalah tips yang bisa dilakukan:


Tips Diet Sehat di Bulan Puasa

1. Jangan Melewatkan Sahur

Selama Bulan Ramadan metabolisme tubuh pasti akan melambat sehingga kebutuhan energi juga akan berkurang.

Agar tubuh tidak kekurangan energi dan tetap bisa menjaga berat badan, maka Kamu jangan pernah meninggalkan sahur.

Sahur sama halnya dengan sarapan, sehingga memberikan energi sebelum Kamu beraktivitas.

Selain untuk menjaga pola makan selama Ramadan, sahur juga bisa membantu tubuh untuk tidak makan berlebihan saat berbuka puasa.

Beli Disini Sari Air Lemon Murni Detox Detoks Jus Diet Alami Pure Lemon Water

2. Perbanyaklah Minum Air Mineral

Dengan perbanyak minum air putih saat puasa dapat menjaga kebutuhan cairan dalam tubuh, membantu detoksifikasi tubuh dan menjaga nafsu makan Kamu.

Oleh karena itu, sebaiknya selama Ramadhan pastikan Kamu minum air putih sebanyak 2 liter per hari, bisa dilakukan saat buka puasa atau sahur. 

Selain itu, hal ini juga penting agar tubuh tidak dehidrasi akibat berpuasa selama lebih dari 6 sampai 7 jam.


3. Berbukalah dengan Menu yang Seimbang

Saat berbuka puasa anggap itu adalah makan malam biasa.

Kamu bisa makan dengan cukup, mengawalinya dengan minum air putih terlebih dahulu, dan dilanjutkan dengan buah-buahan.

Selain itu, Kamu juga bisa memilih menu untuk berbuka puasa dengan makanan yang mengandung kacang-kacangan untuk menjaga keseimbangan pola makan.

Cek Harga Dapur Organik Halal Catering Makanan Sehat Bebas Gluten Untuk Diet Di Sidoarjo

4. Kurangi Konsumsi Kalori

Pada umumnya, diet dapat terlaksana dengan baik jika Kamu mengurangi asupan kalori.

Oleh karena itu, kurangi asupan kalori Kamu sebanyak 300-500 kalori per hari untuk menurunkan berat badan di bulan puasa. 

Hal ini bisa dilakukan dengan mengurangi porsi makan saat buka puasa maupun sahur.

Selain itu, pastikan Kamu tidak mengonsumsi camilan.


5. Menyukupi Asupan Serat dan Protein

Penuhi kebutuhan serat dan protein dalam tubuh untuk menjaga pola diet selama puasa.

Kamu bisa mengonsumsi makanan mengandung serat dan protein saat sahur. 

Dilansir Active, makanan yang bisa dikonsumsi diantaranya, sayur-sayuran yang memiliki serat dapat membuat Kamu merasakan kenyang lebih lama serta menjaga nutrisi dalam tubuh.

Selain itu, makanan kaya akan serat juga dapat menjaga sistem kekebalan tubuh, mengurangi peradangan dan menurunkan kadar kolestrol lho.

Beli Disini Flimty Fiber 1 Box Antioksidan (Isi 16 Sachet)

Lalu, pada protein Kamu bisa mengonsumsi daging tanpa lemak, telur, dan kecang-kacangan.

Sumber protein ini membutuhkan waktu lebih lama dicerna sehingga bisa membuat rasa kenyang lebih lama. 

6. Kurangi Makan Gorengan

Sudah menjadi kebiasaan bahwa saat berbuka puasa ditemani dengan berbagai macam gorengan.


Hal ini tentunya sangat menggoda bagi pelaku diet.

Namun, jika Kamu tidak ingin diet yang dijalani gagal, maka hindari konsumsi makanan tinggi lemak dan gorengan.

Kamu bisa mengganti menu gorengan tersebut seperti mengurangi lemak dalam makanan dengan cara merebus, memanggang, atau mengukusnya. 

Cek Harga Catering Nasi Kotak Untuk Sedekah Ramadhan di Batam Aqiqah Rahayu - Malang

7. Jangan Langsung Makan Berat saat Berbuka

Saat berbuka dan melihat berbagai makanan tersedia di meja makan rasanya ingin melahap semua.

Namun, hal ini justru tidak baik bagi tubuh dan bisa menimbulkan kembung hingga sembelit. 

Setelah lebih dari 12 jam berpuasa dan perut kosong, lambung perlu beradaptasi kembali, oleh karena itu makanlah secara perlahan.

Berilah jeda waktu bagi lambung untuk mencerna makanan, sekitar 10-15 menit. 

Nah itu dia berbagai tips untuk Kamu yang ingin diet sehat di saat bulan puasa, sehingga badan tetap bugar. (*)

(Pramanuhara/TribunJualbeli.com)