TRIBUNJUALBELI.COM - Sekilas bangunan yang terbuat dari batu ini terlihat sangat menakjubkan.
Apalagi struktur yang digunakan cukup etnik dan unik.
Banyak orang yang menganggap, mansion ini digunakan sebagai penginapan.
Kenyataannya bukan manusia yang menjadi penghuni bangunan nan cantik ini, melainkan domba.
Dilansir TribunTravel.com dari laman boredomtherapy.com, Colin Stokes seorang peternak domba memiliki ide kreatif untuk membuat binatang peliharaannya tetap nyaman.
Daripada membangun lumbung terbuka yang rentan terhadap cuaca ekstrim, dia memilih membuat sebuah bangunan.
Di mana dia bisa lebih dekat dengan domba kesayangannya itu.
Akhirnya pada 1989 Colin mulai membangun rumah ini.
Butuh waktu 11 tahun sampai rumah ini benar-benar jadi.
Dia mengaku menggunakan batu yang ditemukan di sekitar tempatnya membangun.
Ketika diwawancari mengenai rumah berlantai duanya itu, Colin mengaku tidak sadar jika sudah membangun rumah sebesar itu.
Padahal jika dilihat lebih dalam, ada banyak ukiran rumit dan jendela kaca yang menghiasi rumah.
Benar-benar bangunan yang menakjubkan.
Selama musim dingin, biasanya Colin akan tidur dilantai 2.
Sementara domba-dombanya akan menikmati labirin besar yang terletak di lantai dasar.
Seperti apa sih kondisi mansion tersebut? Berikut gambar-gambarnya
(TribunTravel.com/Ambar Purwaningrum)
Cek Harga Rumah Minimalis Murah di Kota Palu yang Harganya Cuma Rp 300 Jutaan Ini!