0

Menggiurkan, Cek Harga Mobil Bekas Daihatsu Xenia Tahun 2010 di Akhir Tahun

Penulis: Meidy AgsitaPutri
Menggiurkan, Cek Harga Mobil Bekas Daihatsu Xenia Tahun 2010 di Akhir Tahun

TRIBUNJUALBELI.COM - Kamu sedang cari mobil MPV yang nyaman untuk kelurga?

Mumpung libur natal dan tahun baru sudah semakin dekat, yuk cek harga mobil bekas Daihatsu Xenia tahun 2010.

Mobil ini bisa digunakan untuk berlibur ke luar kota bersama keluarga loh guys.

Karena bisa menampung 7 orang penumpang.

Harganya juga sudah semakin murah, dibanderol mulai Rp 70 jutaan saja.

Cek Harga: Mobil Daihatsu Grand Xenia Manual 2017 Merah Bekas Mesin Halus - Jogja

Dilansir dari Otoseken.id, mobil ini memakai 2 tipe mesin dan menggunakan empat silinder, yaitu 1.000 cc dengan tenaga 62 dk dan 1.300 cc tenaga 92 dk.

Dari 2004 hingga sekarang sudah ada sekitar 50 tipe mobil Xenia di Indonesia.

Namun, untuk performa dan fiturnya enggak kalah menarik sama merek lain.

Untuk Xenia bekas keluaran 2010 ada yang harganya di kisaran Rp 70 jutaan tergantung kondisi kendaraanya.

Pada tahun 2004, PT Toyota Astra Motor (TAM) dan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) meluncurkan mobil yang kelak menjadi fenomena hingga saat ini.


 

Mobil tersebut adalah Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia yang pada saat itu menggegerkan dunia otomotif dengan harga yang mereka tawarkan untuk MPV 7 penumpang.

Bahkan, Daihatsu meluncurkan varian Li dengan mesin 1.000 cc yang memiliki banderol yang bersahabat dengan kantong.

Gambar mobil Daihatsu Xenia lawas (TribunJogja.com)

Nah, biar lebih jelas simak saja daftar harga di bawah:

1.0 Li VVT-I 2010 1.000 cc, 62 dk Rp 70 juta

1.0 Mi Plus VVT-I 2010 1.000 cc, 62 dk Rp 75 juta

1.3 Li Family VVT-I 2010 1.300 cc, 92 dk Rp 85 juta

Cek Harga: Mobil Daihatsu Xenia 1.3 Manual 2012 Bekas Body Mulus Surat Lengkap - Bantul

1.3 Xi VVT-I 2010 1.300 cc, 92 dk Rp 85 juta

1.3 Xi VVT-I A/T 2010 1.300 cc, 92 dk Rp 80 juta

1.3 Xi VVT-I Deluxe 2010 1.300 cc, 92 dk Rp 80 juta

Catatan: harga tergantung kondisi kendaraan dan wilayahnya. 

Artikel ini telah tayang di Otoseken.id dengan judul "Sikat Gengs, Harga Mobil Bekas Daihatsu Xenia 2010 Akhir Tahun Dibanderol Murah"