TRIBUNJUALBELI.COM - Momen lebaran tentu menjadi momen yang ditunggu semua umat muslim di dunia.
Banyak dari mereka yang telah mempersiapkan untuk menyambut Hari Besar tersebut.
(Baca: Kamu Bisa Persiapkan Momen Besar dengan Model Belanja Mudah)
Tak hanya saat perayaan Idul Fitri, momen Idul Adha juga menjadi sebuah perayaan yang telah dinanti-natikan.
Hari Raya Idul Adha 1438 H jatuh tepat pada hari ini, Jumat (01/09/2017) membuat sebagaian artis tanah air ingin tampil kompak dengan keluarganya.
Salah satunya adalah pasangan Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar.
Dilansir dari akun intagram @teukuwisnu, suami Shireen Sungkar itu tampak mengunggah foto bernuansa lebaran.
Tak lupa, pada kolom caption Teuku Wisnu juga mengucapkan Selamat Idul Adha 1438 H.
Dari foto tersebut, keluarga Wisnu tampak tampil kompak di Hari Raya.
Wisnu tampil mengenakan qomis dengan warna dasar putih dan sedikit kombinasi di bagian bahu dan lengan.
Sama persi dengan ayahnya, Adam putra pertama Wisnu Shireen itu juga memakai pakaian seperti sang ayah.
Diketahui, baju yang dikenakan keduanya adalah koleksi qomis dari Gerai Alfatih Kids.
Dalam rangka Special Adha Collection, Azzam Qomis yang dipakai Wisnu itu dijual dengan harga Rp 360.000.
Sementara qomis yang dipakai Adam yang berusia 3 tahun itu dijual seharga Rp 235.000.
Tak mau kalah dengan sang suami, Shireen Sungkar juga tampil kompak dengan putri keduanya, Hawa.
Shireen Sungkar dan Hawa tampil menggunakan gamis putih dengan bordir di bagian tepi sebagai pemanis.
Gamis yang dipakai keduanya merupakan koleksi terbaru dari Gerai Hawa.
Gamis seharga Rp 900.000 yang dipakai Shirenen tampak membuat Ibu dua anak itu terlihat anggun.
Sang anak, Hawa pun tampak lucu dengan gamis seharga Rp 400.000.
Dari pakaian yang dikenakan saat momen Idul Adha itu membuat keluarga Tenku Wisnu terlihat kompak.
Dengan cara ini, kamu pun bisa miliki baju yang bakal membuat mu terlihat kompak seperti Keluarga Teuku Wisnu dan Shireen Sungka. (TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)