TRIBUNJUALBELI.COM – Banderol harga beberapa mobil baru mengalami kenaikan pada Oktober 2022 ini.
Salah satu mobil yang mengalami kenaikan harga yaitu Honda Brio.
Lantas, berapa banderol harga terbaru untuk mobil Honda Brio di Oktober 2022 ini?
Cek harga Mobil Honda Brio E CVT 2014 Grey Second Siap Pakai Pajak Hidup - Jakarta Barat
Honda Brio menjadi satu-satunya model besutan Honda yang mengalami kenaikan harga.
Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM), Yusak Billy mengatakan kenaikan harga Honda Brio ada hubungannya dengan insentif Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) yang diberikan pemerintah.
Beli Blue Angel Stop Lamp Lampu Belakang Honda All New Brio 2018-ON Sequential Original
Harga Honda Brio ini naik karena sudah taka da lagi insentif PPnBM di segmen LCGC bulan Oktober 2022.
Jadi mulai Oktober 2022 dan seterusnya, akan ada kenaikan tarif PPnBM untuk segmen mobil LCGC.
Kenaikan tarif PPnBM itu sebesar tiga persen yang membuat harga mobil naik.
Cek harga Mobil Honda Brio 1.2 2014 Silver Seken Pajak Hidup Panjang Siap Pakai - Sidoarjo
Saat ini Honda Brio mengalami kenaikan harga sekitar 0,6 sampai 0,9 persen.
Bahkan Honda Brio RS juga mengalamai penyesuaian harga meski tak mendapat insentif PPnBM dari pemerintah.
Untuk Honda Brio RS harganya naik Rp 500 ribu atau sekitar 0,2 persen.
Selain itu, Honda Brio saat ini juga masih mengalami inden karena adanya krisis chip semikonduktor.
Apalagi krisis chip semikonduktor ini masih berdampak pada aktivitas produksi yang membuat pengiriman unit ke konsumen tertunda.
Cek harga Mobil Honda Brio E Matic 2018 Merah Seken Pajak Baru No Minus - Karanganyar
Kira-kira konsumen harus inden sekitar satu sampai tiga bulan untuk mendapat mobil baru Honda Brio.
Meski begitu, Honda Brio masih jadi salah satu mobil yang paling populer di Indonesia.
Sejak awal peluncurannya, Honda Brio sudah menarik perhatian konsumen terutama kalangan muda.
Beli Mobeo Bantal Mobil Memory Foam Bahan Kulit Premium Harga Terjangkau
Mobil Honda Brio ini mengusung mesin kapasitas 1.200 cc yang menghasilkan tenaga 88 dk pada 6.000 rpm.
Sedangkan torsi puncaknya diklaim mencapai 110 Nm pada 4.800 rpm.
Cek harga Mobil Honda Brio E 2017 Hitam Seken Mesin Kering Siap Pakai - Jakarta Timur
Mesin itu disandingkan dengan transmisi Continuously Variable Transmission (CVT) dan manual 5 percepatan.
Banyak yang menjadikan Honda Brio sebagai mobil keluarga baru dengan kapasitas penumpang 5 orang.
Ditambah lagi kabin dan bagasinya juga sudah semakin luas dan menyatu.
Kini banderol harga termurah ada Honda Brio Satya S transmisi manual seharga Rp 157,9 juta on the road (OTR) Jakarta.
Sementara harga tertingginya ada Honda Brio RS CVT Urbanite Edition seharga Rp 237,4 juta.
Cek harga Mobil Honda Brio E 2020 Merah Seken Pajak Hidup Siap Pakai - Jakarta Barat
Jika kamu tertarik membali mobil baru Honda Brio ini, cek dulu banderol harga terbarunya.
Berikut ini harga terbaru mobil Honda Brio per Oktober 2022, dilansir dari GridOto.com.
Brio Satya S M/T Rp 157,9 juta
Brio Satya E M/T Rp 171,6 juta
Brio Satya E CVT Rp 188 juta
Beli Car Seat dan Tas Bagasi Organizer Mobil Portable Bahan Kulit Sintetis Berkualitas
Brio RS M/T Rp 217,1 juta
Brio RS CVT Rp 227,1 juta
Brio RS M/T Urbanite Edition Rp 227,4 juta
Brio RS CVT Urbanite Edition Rp 237,4 juta
Cek harga Honda Brio RS 2018 Hitam Mulus Tinggal Pakai Saja Nopol G, Kredit Dibantu - Semarang
*Harga merupakan OTR Jakarta dan dapat berbeda-beda di setiap daerah
*Harga dihimpun dari situs resmi PT Honda Prospect Motor
(Mirta/TribunJualbeli.com)