TRIBUNJUALBELI.COM - Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) DKI Jakarta sedang sibuk mendatangi rumah para penunggak pajak kendaraan mewah.
Mulai dari artis hingga pejabat telah didatangi para petugas.
Lebih parahnya, ada sekitar 1.700 kendaraan yang menunggak pajak.
(Baca: Kendaraan Ini Bisa Kamu Gunakan Untuk Berkeliling dengan Nyaman)
Dan hampir semua kendaraan mewah itu milik para konglomerat.
Ternyata alasan kenapa mereka sampai membayar telat dibeberkan oleh Bendahara Ferrari Owner Club Indonesia, Jos Parengkuan.
Menurut Jos Parengkuan, pemilik kendaraan mobil mewah menunggak pajak karena kesibukannya.
Para pemilik kendaraan itu sering berpergian ke luar negeri hingga sering terlewat waktunya.
Ternyata juga tak cuma soal kesibukan, masalah pemilik kendaraan mewah menunggak pajak adalah masalah balik nama.
Jadi ketika pemilik menjual kepada orang lain, mobil mewahnya tak dilakukan balik nama.
Padahal mobil mewah itu sudah dijual beberapa tahun lalu.
Bendahara Ferrari Owner Club Indonesia itu juga meminta bantuan para dealer untuk membantu para pemilik yang hendak menjual mobil mewahnya kepada orang lain untuk segera balik nama.
Jos juga meminta pada dealer untuk membantu para pemilik yang hendak menjual mobil mewahnya kepada orang lain, agar masalah tunggakan pajak ini bisa dihindari.
Hal itu dilakukan agar masalah tunggakan pajak ini bisa dihindari.