0

Intip Produk Kerajinan Keramik Asal Salatiga yang Melanglang Buana Hingga Mancanegara

Penulis: Mirta HanindyaResanti
Intip Produk Kerajinan Keramik Asal Salatiga yang Melanglang Buana Hingga Mancanegara

TRIBUNJUALBELI.COM – Industry usaha kecil dan menengah di Indonesia semakin bergeliat.

Aneka produk kerajinan tangan bahkan begitu banyak diminati konsumen.

Bukan hanya sebagai oleh-oleh, bahkan produk kerajinan tangan jadi pelengkap dekorasi rumah.

Kerajinan Dekorasi Kupu- Kupu Magnet Tersedia Berbagai Motif - Jakarta Pusat

Meski begitu, tak sedikit pula yang meragukan usaha kerajinan tangan.

Namun, justru keraguan orang lain itu bisa jadi semangat untuk terus berkembang hingga diakui dunia.

Set Piring Keramik Warna Hitam Pinggiran Emas Harga Terjangkau

Cangkir Keramik Unik dan Lucu Berbentuk Buah Semangka

Seperti yang dialami oleh seorang perajin keramik asal Kota Salatiga, Jawa Tengah.

Melansir Kompas.com, Roy Wibisono merupakan seorang perajin keramik dan pemilik Naruna Ceramic.

Awalnya banyak orang yang meragukan Roy menjalani bisnis keramik, sebab Salatiga hanya kota kecil yang tidak memiliki sumber daya penunjang.

Kerajinan Klakat Bambu Diameter 40cm Tinggi 10cm dengan Tutup Handmade - Bantul

Tetapi bisnis Roy yang berjalan 2 tahun di garasi kecilnya justru berujung sukses.

Bahkan garasinya kini menjadi showroom tiga lantai, dan jadi galeri Naruna Ceramic.


Produk kerajinan buatan Roy bahkan berhasil melanglang buana hingga mancanegara.

Kesuksesan Naruna Ceramic milik Roy tak lepas dari impian, usaha dan konsep bisnis yang kuat.

Menurut Roy, Naruna Ceramic bisa bertahan dan berkembang karena desain produk yang kuat, riset berkelanjutan, pemasaran digital, produk berkualitas, dan aspek kepemimpinan.

Kerajinan Slingbag HP Bahan Kulit Sapi Asli Motif Jeruk Jahitan Rapi - Garut

Perajin keramik di Indonesia memang belum banyak karena proses pembuatannya terbilang cukup sulit.

Sayangnya para perajin keramik cenderung menjual produknya dengan harga murah.

Perlu adanya inovasi desain dari para perajin keramik agar bisa diterima masyarakat luas dan brandingnya bagus.

Kerajinan Pouch Elis Bahan Kulit Sapi Asli Inner Kain Tersedia Beberapa Pilihan Warna - Yogyakarta

Jika keramik dijual dengan harga yang bagus sesuai kualitasnya, ekonomi perajin juga akan meningkat.

Meskipun masih tergolong UMKM, namun Naruna Ceramic mampu memberi manfaat bagi lingkungan masyarakat sekitarnya.