TRIBUNJUALBELI.COM - Yamaha Indonesia menggebrak awal tahun 2022 dengan meluncurkan Yamaha Fazzio.
Skutik dengan desain retro modern ini jadi lawan baru Honda Scoopy.
Secara kapasitas mesin Fazzio dan Scoopy memang berbeda, tapi menilik desain retro modern dan target konsumen yang mengincar kawula muda maka keduanya dapat disejajarakan.
Cek harga Motor Honda Scoopy ISS 2016 Bekas Pajak On Mesin Normal No Minus - Gianyar
Desain
Fazzio punya desain yang menggabungkan desain membulat dan mengotak atau sering disebut boxy.
Secara garis besar tampilannya masih terlihat retro modern tapi tidak terkesan klasik.
Lampu depan berbentuk oval, kemudian di bawahnya terlihat ada bentuk "dasi" dan sein di kiri-kanan warna kuning yang juga berbentuk oval.
Cek harga Motor Honda Scoopy 2019 Black Bekas Tangan 1 Terawat Murah - Surabaya
Sepatbor depan sedikit runci tapi masih dapat desain retro.
Beralih ke belakang bentuknya sedikit mengotak.
Sekilas sedikit mengingatkan bentuk Yamaha Qbix yang masuk ke Indonesia lewat importir umum.
Kaki-kakinya juga berbeda dengan skutik 125cc Yamaha karena pakai pelek 12 inci seperti Freego.
Adapun Scoopy syarat desain retro modern.
Lampu depan Scoopy bebentuk bulat, pun demikian dengan lampu belakang yang mengikuti lampu depan.
Scoopy memakai pelek 12 inci yang membuat tampilannya berbeda.
Berbeda dengan banyak skutik entry level di kelasnya yang pakai lingkar 14 inci.
Cek harga Motor Honda Scoopy 2015 Bekas Pajak Baru Mesin Normal Nego - Denpasar
Fitur
Skutik baru ini sudah dilengkapi dengan lampu LED, speedometer digital, smart key alias keyless, dan double hook carabiner.
Kemudian motor juga dilengkapi Yamaha Motorcycle Connect yang dapat terkoneksi ke ponsel lewat aplikasi Y-Connect.
Fitur ini sebelumnya dipakai di All New Aerox dan All New Nmax dan R15 Connected.
Lewat Y-connect pengendara dapat update notifikasi telepon dan pesan, lokasi parkir, rekomendasi perawatan (Engine Oil dan Battery /Accu), konsumsi bahan bakar, dan notifikasi malfunction.
Kemudian seperti nama yang diusung yaitu Fazzio Hybrid dilengkapi dengan teknologi elektrikal untuk menambah daya dorong.
Mesin 125 cc dengan teknologi Blue Core Hybrid ini memiliki dua sumber tenaga yang saling bersinergi, yaitu tenaga yang dihasilkan dari mesin serta tenaga yang berasal dari Electric Power Assist Start (EPAS).
Pada mesin Fazzio Hybrid, electric power assist start yang berasal dari daya baterai berfungsi untuk membantu tarikan awal mesin pada 3 detik pertama, dengan menggabungkan dua sumber tenaga yaitu mesin dan EPAS.
Kapasitas tangki Fazzio 5,1 liter, adapun bagasi 17,8 liter diklaim yang terbesar di kelasnya.
Sehingga dapat menampung barang bawaan lebih banyak.
Sedangkan fitur lampu depan Scoopy sudah LED.
Kemudian seperti skutik Honda yang lain tersedia pengunci rem belakang di dekat tuas rem.
Panel instrumennya kombinasi antara analog dan digital.
Tampilan speedometer pakai jarum tapi untuk odometer, penunjuk bensin dan lainnya digital.
Fitur terbaru pada All New Scoopy ialah sudah pakai smart key system alias tidak pakai anak kunci untuk menghidupkan mesin.
Namun fitur ini hanya tersedia pada tipe Stylish dan Prestige.
Selain itu motor juga dilengkapi dengan sistem keamanan anti theft alarm & answer back system untuk memudahkan mencari posisi motor saat tengah parkir di tempat ramai.
Scoopy turut dilengkapi dengan USB charger socket untuk mengisi daya gawai dengan penutup di dalam console box dengan daya maksimal 5V 2,1A.
Untuk pembawa barang disediakan pegangan di bagian tengah yang bisa ditekuk.
Bagasi dengan kapasitas 15,4 liter.
Mesin
Yamaha Fazzio mengusung mesin 124,86 cc yag mampu menghasilkan tenaga 6,2 kW atau setara 8,3 tk pada 6.500 rpm dan torsi 10,6 Nm pada 4.500 rpm.
Scoopy mengusung mesin 4 - tak, SOHC dengan pendingin udara, eSP, dan sistem suplai bahan bakar PGM-FI alias injeksi.
Rincian mesin diameter X langkah yaitu 47 mm x 63,1 mm dengan rasio kompresi 10:1, mampu menghasilkan 6,6 kW pada 7.500 rpm dan torsi 9,3 Nm pada 5.500 rpm.
Harga Yamaha Fazzio Hybrid-Connected tersedia dengan dua varian tipe, yaitu Lux dan Neo.
Untuk tipe Lux Version hadir dalam dua pilihan warna spesial, yaitu Prestige Silver and Matte Black.
Sedangkan tipe Neo punya pilihan warna menarik, yaitu Cyan, Red, Beige & Black.
Fazzio Lux dibanderol Rp 22.000.000 sedangkan Fazzio Neo dibanderol mulai dari Rp 21.700.000.
Semua harga on the road (OTR) Jakarta.
Adapun Scoopy punya empat varian. Scoopy Fashion dan Sporty seharga Rp 20.475.000.
Sedangkan Prestige dan Stylish yakni Rp 21.275.000.
Semua harga on the road (OTR) Jakarta.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Komparasi Yamaha Fazzio Hybrid dan Honda Scoopy"
Penulis : Gilang Satria
Editor : Agung Kurniawan