TRIBUNJUALBELI.COM – Eceng gondok merupakan tumbuhan air yang sering dimanfaatkan jadi bahan kerajinan tangan.
Berbagai kreasi kerajinan anyaman dari eceng gondok memiliki keunikan dan menarik perhatian konsumen.
Selain anyaman dari eceng gondok, anyaman dari bahan rotan juga sudah terkenal di pasaran.
Kerajinan Tas Anyaman Kualitas Premium Bahan Kuat Wooka Bags - Denpasar
Kerajinan anyaman rotan atau purun menjadi salah satu kerajinan yang khas di Kabupaten Hulu Sungai Utara.
Melansir Tribunhulusungaiutara.com, di awal tahun 2022 Pasar Kerajinan di pusat kota Amuntai, Kecamatan Amuntai Tengah, HSU semakin ramai pedagang dan pembeli.
Pasar yang berlokasi di seputar taman junjung buih tersebut buka setiap hari Kamis pagi.
Pasar Kerajinan itu cukup unik karena hanya menjual barang kerajinan anyaman purun hingga eceng gondok.
Para perajin HSU menyulap rotan dan eceng gondok menjadi kerajinan yang bernilai jual tinggi.
Kerajinan Tas Rotan Jali Premium Ukuran M Handle Panjang - Salatiga
Hasil produknya berupa tas, tikar, rak sepatu serta berbagai kerajinan lain yang ada di pasar tersebut.
Harga yang ditawarkan juga sangat terjangkau meskipun proses pembuatan kerajinan cukup rumit.
Beberapa perajin ada yang menjual hasil kerajinannya ke pengepul, namun ada yang langsung menjual ke pembeli.
Para pedagang setiap hari Kamis pukul 06.00 WITA sudah berkumpul di pinggir jalan Hasan Baseri untuk menjajakan dagangannya.
Banyak pembeli yang membeli barang kerajinan untuk digunakan sendiri maupun dijual kembali.
Kerajinan Produk Kapar Bambu Polos 1 Set Ukuran S,M,L - Gianyar
Bahan eceng gondok juga diubah menjadi kerajinan tas, tempat tisu dan nampan.
Para pedagang dan pembeli di pasar kerajinan tersebut hanya buka pukul 09.00.
Kerajinan Rantang Anyaman Single Kotak Bahan Bambu Ulatan Rapi Dan Kokoh - Bali
Sehingga pasar kerajinan tidak mengganggu aktvitas perkantoran yang ada di kawasan itu.
Saat awal pandemi Covid-19 pengunjung sempat berkurang, namun kini sudah berangsur membaik.