0

Ini Keuntungan Pakai Ban Tubeless untuk Motor, Cek Harga Terbarunya Per Desember 2021

Penulis: laylanura
Ini Keuntungan Pakai Ban Tubeless untuk Motor, Cek Harga Terbarunya Per Desember 2021

TRIBUNJUALBELI.COM - Banyak pilihan ban untuk kendaraan roa dua, salah satunya tubeless.

Bahkan ada beberapa produsen yang sudah bekali ban model tubeless pada produknya.

Salah satu keunggulan ban tubeless yang sudah banyak diketahui adalah tidak langsung kempis saat tertusuk benda tajam.

Jadi motor masih bisa dikendarai sampai bertemu bengkel tambal ban untuk diperbaiki.

Namun ada satu kelebihan lainnya yang dimiliki ban tubeless dibanding ban biasa yang masih menggunakan ban dalam.

BACA JUGA : Motor Kawasaki Ninja RR 2014 Bekas Surat Lengkap Kelistrikan Normal - Semarang

BACA JUGA : Motor Honda Scoopy 2019 Warna Merah Bekas Normal Low KM - Tabanan

Kelebihan tersebut yakni tekanan udara yang lebih awet.

Jimmy Handoyo, Technical Service & Development Ban FDR mengatakan, ban tubeless memiliki tambahan lapisan yang ada di bagian dalam ban atau dikenal dengan inner liner.

"Kalau kerapatan pori-pori, relatif sama (tubeless dan tube type). Namun ban tubeless ada tambahan lapisan inner liner yang fungsinya sama seperti ban dalam yang menahan angin keluar," ucapnya kepada Kompas.com, Selasa (28/12/2021).

Lapisan inner liner ini yang membuat angin tertahan untuk keluar, jadi bisa dibilang tekanannya lebih awet dibanding ban tube type.

Jimmy menambahkan, jika mau tekanan udara ban awet, salah satu caranya adalah dengan merawat ban.


Merawat ban sebenarnya cukup gampang, hal yang dilakukan adalah mengecek rutin tekanan udara.

Sesuaikan tekanan udara yang ada pada ban dengan rekomendasi pabrikan. Selain itu, kebersihan ban juga perlu dijaga.

"Bersihkan kerikil yang tersangkut pada pattern ban. Lalu bersihkan juga tanah atau lumpur di ban supaya tidak berkerak," kata Jimmy.

BACA JUGA : Motor Yamaha NMAX 2015 Bekas Surat Lengkap Low KM - Tabanan

BACA JUGA : Motor Honda Beat 2014 Bekas KM Rendah Surat Lengkap Pajak Panjang - Bekasi

Penasaran harga ba tubeless sata ini? Dilansir dari laman resmi Planetban, berikut daftar harganya.

MICHELIN CITY GRIP PRO 80/90-14 [ VARIO/BEAT/MIO ] Rp 307.000

PLANETO XE-30 80/90-14 F [ MIO/BEAT/FINO ] Rp 202.000

MICHELIN PILOT STREET 2 110/70-17 Rp 600.000

PLANETO GOLD 100/80-14 Rp 285.000

CORSA ECOMAX H02 80/90 R-17 TUBELESS Rp 198.000

PLANETO GOLD 90/80-14 Rp 245.000