0

Inilah Beberapa Jenis Kerajinan Tangan dengan Inspirasi Budaya Lokal

Penulis: Mirta HanindyaResanti
Inilah Beberapa Jenis Kerajinan Tangan dengan Inspirasi Budaya Lokal

TRIBUNJUALBELI.COM – Kerajinan tangan asal Indonesia memang sudah banyak terkenal di mancanegara.

Apalagi Indonesia terdiri dari berbagai suku dan budaya dengan ciri khas daerah yang berbeda-beda.

Tentunya hal itu membuat Indonesia kaya akan warisan budaya lokal yang sudah turun-temurun.

Kerajinan Tas Chantel Motif Cantik Beragam dari Batik Roemah Bajoe - Klaten

Banyak sekali kerajinan tangan asal Indonesia yang terinspirasi dari budaya lokal setiap daerah.

Melansir dari Kompas.com, berbagai kerajinan itu berbentuk miniatur, kerajinan hiasan ruangan dan produk kerajinan kriya.

Miniatur merupakan representasi benda atau objek dengan skala yang lebih kecil dibanding aslinya.

Tak heran kerajinan tangan miniatur dianggap sebagai salah satu kerajinan yang terinspirasi budaya lokal.

Beberapa contoh kerajinan miniatur yaitu berbentuk rumah adat Indonesia, seperti rumah gadang, rumah honay, rumah kasepuhan, rumah joglo dan miniature rumah adat lainnya.

Kerajinan Tas Tenun Kulit Sapi Tali Panjang Grosir Lebih Murah - Jogja

Selanjutnya ada kerajinan hiasan ruangan, dimana hiasan merupakan seni murni yang mengutamakan nilai estetika daripada kegunaan.

Beberapa contoh kerajinan benda hiasan yang terinspirasi budaya lokal yaitu patung-patung, lukisan, rumah tradisional dan lainnya.


Kerajinan benda hiasan yang salah satunya terkenal di mancanegara adalah lukisan Khombow.

Lukisan Khombow merupakan lukisan kulit kayu orang Sentani, salah satu budaya warisan nenek moyang.

Terakhir ada produk kerajinan kriya, yaitu benda yang bernilai estetika tinggi dan memiliki fungsi domestik.

Kerajinan Kain Batik Tulis MM Rainbow Menerima Pesanan Seragam - Cirebon

Kerajinan Cincin Kayu Resin Pria/Wanita Colorful Wood 16mm CN0093 - Kendari

Banyak sekali produk kerajinan kriya yang terinspirasi budaya lokal dan banyak diminati karena unik.

Produk kerajinan kriya itu contohnya baju dari kain batik, selendang dari kain ulos, kebaya modern, anyaman tas, dan masih banyak lagi.