TRIBUNJUALBELI.COM - Ayu Ting Ting dikenal sebagai artis Tanah Air yang tak pernah luput dari komentar hujatan netizen.
Tak hanya dirinya, keluarga besarnya pun ikut terseret mendapatkan komentar pedas netizen.
Mulai dari adiknya yakni Assyifa Nuraini dan sang ibunda Umi Kalsum.
Akun Instagram keluarga Ayu Ting Ting pun banyak dibanjiri oleh para haters.
Bahkan tak sedikit pula bermunculan akun-akun gosip di Instagram yang membahas seputar keluarga pelantun 'Salah Alamat' ini.
Baca : Deretan Fashion Yang Membuatmu Semakin Hits!
Seperti foto yang diunggah oleh akun gosip @igtainment berikut ini.
Pada postingan ini menunjukkan kemiripan pakaian yang dikenakan Umi Kalsum dengan mertua Raffi Ahmad sekaligus ibunda Nagita Slavina yakni Rita Amilia Tengker.
Tampak pada foto ini Umi Kalsum mengenakan atasan garis hitam putih lengkap dengan kerudung berwarna hitam.
Pakaian ini mirip dengan yang dikenakan ibunda Nagita Slavina saat terbaring sakit di ranjang pasien rumah sakit beberapa waktu yang lalu.
Tak pelak pakaian Umi yang dianggap mengikuti gaya berpakaian ibunda Nagita Slavina ini mendapatkan respon pedas dari kalangan netizen.
"Nggak anak, nggak emak..sama aja," tulis akun nunuuuuuung.
"Ya ampun smpe nyokapnya aja bajunya plagiat," komentar akun handayani.sukma.
"Pleeek jiplek tp duluan mama rieta..hahaha," ungkap akun fatihah.arumsari.
"Tapi kan jilbab ga mesti sama juga ,makeup pun di mirip2in haha," komentar akun ribka_septiani.
"Maksudnya apa sih lama2 kok smua2 dijiplak..bawaannya pasti ngiri kali yes kl ngliat keluarga resmi," sahut akun retnodewiwi.
(TribunKaltim/Ayuk Fitri)
Artikel ini sebelumnya telah tayang di TribunKaltim dengan judul : Kenakan Pakaian Mirip Mertua Raffi Ahmad, Ibu Ayu Ting Ting Dibully Netizen