0

Bikin Rumah Semakin Elegan, Cek Harga Per Meter Plafon Kayu Serta Kelebihan dan Kekurangannya

Penulis: Andra Kusuma
Bikin Rumah Semakin Elegan, Cek Harga Per Meter Plafon Kayu Serta Kelebihan dan Kekurangannya

TRIBUNJUALBELI.COM - Berbagai jenis plafon di Indonesia sangat banyak, salah satunya plafon model kayu.

Plafon model kayu banyak digunakan oleh rumah dengan desain elegan.

Plafon kayu terkenal dengan tampilannya yang natural dan elegan.

Plafon dari kayu juga dapat memaksimalkan kesan hangat pada ruangan.

Selain itu, plafon kayu memiliki beragam desain yang cantik dan menarik.

BACA JUGA : Jangan Melulu Putih, Beranikan Memilih Warna Plafon Lain untuk Hidupkan Suasana Rumah

BACA JUGA : Mulai Rp 12 Ribuan, Cek Harga Plafon PVC dengan Beragam Pilihan

Kelebihan Plafon Kayu

Plafon kayu mudah dipasang dan diinstal karena terdapat profile alur dan lidah yang membuat pasangan jadi lebih kuat dan presisi.

Pemasangan plafon kayu jauh lebih mudah karena lembaran-lembaran kayu sebelumnya dikeringkan untuk mengurangi kadar air sehingga tidak ada penyusutan lagi.

Plafon ini juga dilengkapi dengan panel akustik kayu berlubang yang berfungsi memperkuat kapasitas penyerapan akustik dan mengendalikan gema akustik.

Kelebihan ini membuat plafon kayu cocok dipasang dimana saja termasuk studio musik, gedung konser, bahkan opera kelas dunia.

Satu lagi kelebihan penggunaan plafon kayu yaitu mampu meredam suhu udara dan panas dengan sangat baik.



Terlebih saat musim dingin, plafon kayu bisa menjaga suhu ruangan tetap hangat.

Kekurangan Plafon Kayu

Sebagus apapun plafon kayu tentu tidak luput dari kekurangannya yang rawan rayap dan mudah berjamur bila digunakan pada tempat lembab.

Plafon kayu juga tidak tahan api.

Saat terjadi kebakaran, plafon kayu justru memperbesar api dan mudah merambatkan api ke segala penjuru rumah.

Pengerjaan plafon kayu pun lama dan lebih sulit, karena ukuran kayunya yang tidak presisi sehingga harus menggunakan banyak sambungan.

Harga plafon kayu lebih mahal dibandingkan plafon gypsum.

Jadi, bagi kamu yang tertarik menggunakan plafon kayu harus menyiapkan budget lebih banyak.

Jika kamu ingin mengaplikasikan plafon kayu kamu harus benar-benar siap biaya yang cukup tinggi.

Jika jenis plafon pvc, plavon, gypsum per meternya hanya puluhan ribu.



Harga plafon kayu per meternya mencapai ratusan ribu.

Plafon kayu Ulin 1,1 x 8 x 100 up cm Rp. 380.000 /m²

Plafon kayu Keruing 1 x 8 x 100 up cm Rp. 260.000 /m²

Plafon kayu Bengkirai 1 x 9 x 125 cm Rp. 360.000 /m²

Plafon kayu Kumea 1 x 7 x 80-120 cm Rp. 295.000 /m²

Biaya pasang menggunakan bahan finishing latsur exterior Rp 170.000/m2.

Biaya pasang Menggunakan bahan melamik standar impra denga metode sprayer harga Rp 200.000/m2.

Pemasangan adu manis Rp 80.000/m2.

Pemasangan Profil Rp 20.000/m2.

Pembuatan lobang lampu harga Rp 15.000/m2. (*)

(Andra/Tribunjualbeli.com)