0

Berteknologi Tinggi, Ini Kelebihan dan Kekurangan Kompor Listrik yang Sedang Kekinian

Penulis: Andra Kusuma
Berteknologi Tinggi, Ini Kelebihan dan Kekurangan Kompor Listrik yang Sedang Kekinian

TRIBUNJUALBELI.COM - Penggunaan kompor induksi atau kompor listrik saat ini sedang menjadi tren di rumah rumah bergaya kekinian.

Bagi yang belum tahu, begini cara kerja kompor ini, kompor induksi atau kompor listrik merupakan kompor yang menggunakan listrik sebagai pemanasnya.

Kompor induksi ini tidak menghasilkan panas tetapi menginduksi peralatan masak yang digunakan.

Jadi yang menjadi panas ialah alat masaknya bukan kompornya.

Selain itu induksi listrik ke alat masak ini akan menetralisir kejadian peristiwa kebakaran.

BACA JUGA : 3 Pilihan Kompor Listrik Kondisi Baru yang Bisa Melengkapi Koleksi Dapur Anda

BACA JUGA : Moms, Sedang Mencari Kompor Listrik? Beberapa Pilihan Ini Bisa Dijadikan Rekomendasi

Selain berteknologi tinggi, sebenarnya apa sih kelebihan kompor induksi?

Berikut ini beberapa kelebihan kompor induksi.

Pertama, kompor ini diketahui bekerja sangat cepat untuk memanaskan masakan.

Hal ini dimungkinkan karena suhu kompor induksi selalu stabil, sehingga lebih menghemat waktu.

Kedua, karena sistem kerjanya menciptakan reaksi elektromagnetik pada logam panci dengan bantuan tenaga listrik, membuat kompor ini tidak menghasilkan panas yang mubazir.



Suasana di dapur saat memasak pun menjadi tidak gerah dan tetap nyaman.

Ketiga, kompor ini juga relatif lebih aman, karena tidak lagi kasus Anda secara tidak sengaja meninggalkan kompor dalam kondisi masih menyala.

Sebab pada kompor induksi, saat panci tidak diletakkan di atasnya, maka kompor menjadi tidak aktif sehingga tidak ada panas.

Keempat, permukaan kompor yang datar dan halus mudah untuk dibersihkan.

Kompor induksi juga memiliki tampilan menarik yang akan menambah estetika dapur.

Meskipun memiliki banyak kelebihan, ada juga kekurangan kompor induksi. Berikut ini beberapa kekurangan kompor induksi.

Pertama, kompor ini hanya bisa digunakan untuk peralatan masak yang terbuat dari stainless steel, besi atau baja.

Kedua, karena kompor induksi memiliki permukaan datar maka peralatan masak juga harus memiliki dasar yang datar.

Hal ini membuat memasak dengan wajan bulat sulit dilakukan, meskipun Anda bisa membeli adaptor wajan induksi untuk mengatasi masalah ini.

Ketiga, saat menggunakan kompor harus berhati-hati untuk tidak menggores permukaan kaca kompor induksi.



Kadang-kadang ini bisa terjadi saat peralatan masak menggesek kompor.

Keempat, saat terjadi tumpahan, permukaan kompor induksi yang datar membuat tumpahan akan langsung mengalir ke lantai.

Air bisa saja masuk ke bawah permukaan kaca, yang dapat menyebabkan masalah listrik.

Kelima, harga kompor induksi masih lebih mahal dibandingkan kompor gas atau kompor listrik biasa.

Namun karena hemat energi, kompor induksi tetap layak dipertimbangkan.

Menimbang kelebihan dan kekurangannya, tampaknya kompor induksi layak menjadi pilihan Anda untuk menjadi alat memasak masa depan yang lebih aman, efisien dan bergaya.