0

Menguntungkan, Begini Cara Membuka Usaha Agen Pulsa Tagihan Listrik PLN

Penulis: Andra Kusuma
Menguntungkan, Begini Cara Membuka Usaha Agen Pulsa Tagihan Listrik PLN

TRIBUNJUALBELI.COM - Ingin memiliki usaha tapi bingung?

Usaha apa yang bisa dilakukan tanpa keluar rumah ataupun usaha yang tidak mengganggu pekerjaan kantor?

Salah satunya adalah menjadi agen listrik PLN, tetapi bukan agen listrik PLN yang harus mendaftar lewat kantor PLN.

Kini sudah banyak tersedia platform penjualan listrik atau token listrik secara online yang bisa mengandalkan untuk menjadi agen pulsa listrik secara online.

Selama ini, masih banyak warga di Indonesia yang jika membayar listrik masih mendatangi kantor PLN dan harus berlama-lama mengantre.

BACA JUGA : Patut Dicoba, Ini 7 Ide Usaha di Desa yang Bakalan Laris Manis

BACA JUGA : 7 Ide Usaha Ternak yang Butuh Modal Kecil tapi Hasil Jual Menjanjikan

Budaya seperti ini masih banyak ditemui, tidak hanya di kantor PLN saja, tetapi di kantor-kantor lain yang menyediakan pelayanan pasti juga banyak yang mengantre untuk mendapatkan giliran.

Kondisi seperti ini bisa dimanfaatkan untuk membuka peluang usaha menjadi agen pulsa listrik secara online.

Usaha ini pun bisa melakukannya dari rumah dan tidak perlu memiliki ruko atau toko untuk membuka usaha yang satu ini.

Cukup pasang pemberitahuan bahwa melayani “pembayaran dan pembelian token listrik” maka sudah bisa memulai bisnis ini.

Untuk menjadi agen pulsa listrik, bisa bertanya-tanya terlebih dahulu kepada orang yang sudah lebih dulu menjadi agen pulsa listrik, dari situ sudah bisa membandingkan harga jual yang digunakan oleh mereka.

Jika sudah mengetahui harga jualnya, maka sudah bisa mulai usaha ini dengan harga yang lebih murah dari agen listrik tersebut.



Persiapan Menjadi Agen Pulsa Listrik.

Harus memiliki modal untuk membuka usaha ini.

Tetapi jika ingin menjadi agen pulsa listrik online, tidak membutuhkan modal yang besar.

Dengan modal mulai dari ratusan ribu, bisa mendapatkan untung yang berlimpah.

Dan untuk menjadi agen pulsa online, ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan.

Smartphone

Untuk mendukung menjadi agen pulsa online, harus memiliki perangkat smartphone.

Karena di dalam smartphone tersebut, ada aplikasi yang harus di download.

Aplikasi ini digunakan untuk berjualan listrik atau token listrik.

Untuk memudahkan dalam berjualan, bisa memanfaatkan aplikasi Whatsapp, Instagram, ataupun aplikasi chat lainnya.

Laptop atau Komputer (PC)

Selain smartphone, perangkat pintar lain yang dibutuhkan lainnya adalah laptop atau komputer (PC).



Laptop atau komputer diperlukan untuk menginput data dan mempermudah transaksi kepada customer.

Karena selain aplikasi di smartphone, aplikasi juga dapat di instal pada Laptop dan Komputer.

Printer

Selain membutuhkan smartphone, juga membutuhkan alat pendukung lainnya yaitu printer.

Kenapa printer dibutuhkan? karena jika ada orang yang sudah selesai bertransaksi maka akan mendapatan struk yang akan diberikan kepada si customer.

Dan fungsi dari printer tadi adalah, untuk mencetak hasil pembayaran customer. (*)