0

Aneh! Orangtua Ini Tak Sekolahkan Anaknya, Tapi yang Terjadi Sungguh Membanggakan. Ternyata Begini Rahasianya

Penulis: Alieza Nurulita Dewi
Aneh! Orangtua Ini Tak Sekolahkan Anaknya, Tapi yang Terjadi Sungguh Membanggakan. Ternyata Begini Rahasianya

TRIBUNJUALBELI.COM - Sekolah adalah cara terbaik untuk mendidik anak.

Namun ternyata salah satu orangtua di Filipina tak melakukan cara itu.

Baca: Tempat Terbaik Untuk Mendidik Anak

Mereka tak menyekolahkan anak-anaknya di sekolah pada umumnya.

Bahkan mereka membebaskan si anak untuk melakukan apapun yang mereka inginkan.

Ia mencoba memberikan ruang ekspresi yang lebih kepada anak-anak mereka.

Bahkan mereka sendirilah yang menjadi guru untuk anak-anaknya.

Selain menghemat biaya, ternyata alasan lain sang ayah tak menyekolahkan anaknya di sekeloah formal karena menurutnya sistem pendidikan dalam satu ruang dengan banyak siswa itu tak efektif.

Pasangan Amy dan Kiddo Cosio memilih untuk membiarkan anak-anak mereka belajar dari orang-orang dan lingkungan yang mengelilinginya.

(viral4real)

Mereka belajar dengan cara yang sangat bebas, bahwa banyak orang terkejut dengan kecerdasan anak-anaknya.

Salah seorang mengajukan pertanyaan ke anak-anak Amy tentang kondisi laut.


 Si anak pun menjawab pertanyaan itu dengan panjang lebar sembari memberikan penjelasan kepada orang yang bertanya itu.

Tenyata, Amy dan Kiddo Cosio itu menerapkan sistem belajar 'Unschooling'.

Berbeda dengan homeschooling yang punya kurikulum tetap, unschooling adalah cara mendidik anak dengan tidak menggunakan kurikulum dan aturan yang mengikat.

Kedua orangtua itu benar-benar membebaskan ketiga anaknya.

Namun kebebasan yang diberikan, tetap harus bisa dipertanggung jawabkan.

Begitulah cara Amy dan Kiddo Cosio mendidik anak-anaknya.

Gimana tertarik untuk menerapkan sistem itu pada anak Indonesia?

Begini Penjelasan Soal Mitos 'Sering Strees Buat Kita Cepat Beruban'

TRIBUNJUALBELI.COM - Ingatkah Anda sewaktu masih kecil dulu, orangtua sering berkata, kalau Anda nakal membuat mereka stres dan cepat ubanan.

Sebenarnya, apakah memang ada kaitan antara stres dengan perubahan warna rambut seseorang menjadi lebih cepat memutih atau beruban?


“Folikel rambut manusia mengandung melanosit, sel yang memproduksi pigmen dan disebut melanin,” jelas Dr Hardley King, seorang dermatologis yang berbasis di New York, Amerika Serikat.

Menurut Dr King, penambahan usia mengurangi produksi melanin sehingga rambut pun berubah warna menjadi abu-abu dan putih.

Waktu dan kapan perubahan itu terjadi terjadi bergantung pada faktor genetika.

Namun, Dr King memperingatkan bahwa seseorang bisa cepat beruban jika memiliki gaya hidup yang buruk.

Gaya hidup yang buruk, menurut Dr King, mencakup sering merokok, sering mengonsumsi junk food, dan kekurangan vitamin B.

Lalu, bagaimana dengan stres?

Apa hubungan antara beban pikiran dan rambut beruban?

“Stres bisa membuat pertumbuhan melanin menurun, tapi bagaimana ini bisa terjadi, belum ada penelitian yang valid,” urainya.

Lalu, Dr King coba menghubungkan pengaruh stres pada warna rambut manusia.

Menurut dia, hormone stres memicu peradangan sehingga mendorong produksi radikal bebas.


“Ada kemungkinan radikal bebas mempengaruhi produksi melanin pada rambut, dan terjadi perubahan warna,” jelasnya.

Kemudian, Dr King mengatakan bahwa efek stres pada rambut yang paling signifikan adalah rambut rontok dan penipisan rambut.

“Rambut rontok setelah kejadian yang membuat Anda luar biasa stres disebut juga dengan sindrom telogen effluvium. Biasanya setelah tiga bulan mengalami stres, rambut Anda akan rontok dan menipis,” terang Dr King.

Berita Ini juga tayang di Kompas.com dengan judul Stres Bikin Rambut Cepat Beruban, Apa Betul?