0

Meski Harga Bekasnya di Bawah 70 Jutaan, 4 Mobil Ini Tidak Menarik di Mata Pembeli

Penulis: Andra Kusuma
Meski Harga Bekasnya di Bawah 70 Jutaan, 4 Mobil Ini Tidak Menarik di Mata Pembeli

TRIBUNJUALBELI.COM - Penghapusan PPnBM jadi nol persen oleh pemerintah sangat mendongkrak penjualan mobil baru di tengah pandemi covid-19.

Tercatat dari berbagai sumber, hampir seluruh diler mobil yang ada di Indonesia mengalami pelonjakan permintaan mobil yang mendapat PPnBM nol persen.

Berbeda dengan pasar mobil baru, pasar mobil bekas tetap landai.

Meski banyak mobil yang harganya sudah banyak yang murah, permintaan mobil bekas tidak menunjukkan peningkatan.

Apalagi untuk beberapa mobil ini.

Meski harganya sudah 70 jutaan hingga 80 jutaan mobil ini tetap sepi peminat.

Berikut deretan mobil bekas yang masih sepi peminat.

1. Chevrolet

Salah satu pabrikan yang peminatnya turun drastis adalah Chevrolet.

Hal ini lantaran banyak pertimbangan yang diambil oleh pembeli saat membeli mobil bekas.



Mulai dari ketersediaan sparepart dan juga kelangsungan pemasaran dari produsen pabrik mobil itu sendiri.

“Dengan tidak adanya perakitan dan juga pemasaran produk barunya tentu akan membuat pembeli berpikir kembali,” ujar Senior Manager Bursa Mobil WTC Mangga Dua, Herjanto Kosasih.

Chevrolet Captiva lansiran 2013 dijual dengan harga Rp 140 juta, Orlando1.8 LT lansiran 2015 dipasarkan dengan harga 155 juta. Sedangkan untuk Chevrolet Spin rakitan 2013 dijual Rp 90 jutaan

2. Datsun

Jika dibandingkan dengan mobil LCGC lainnya, seperti Cayla atau Sigra, populasi Datsun Go memang terbilang tidak banyak dan penjualannya pun lebih sulit.

“Perbandingannya dengan Calya atau Sigra bisa satu banding sepuluh,” kata Herjanto.

Untuk harga mobkas Datsun Go atau Go+ rakitan 2014 di pasar jual beli online ada yang masih menjual dengan harga Rp 50 jutaan hingga Rp 75 jutaan.

3. Ford

Tidak berbeda dengan Chevrolet, hengkangnya Ford dari Indonesia membuat mobil ini sepi diminati oleh peminat.



Meski begitu, mobil bekas asal Amerika Serikat ini masih di jual dan lalu lalang di laman jual beli online.

Untuk Ford Focus S Hatchback 2012 dibanderol dengan harga Rp 140 juta.

Ada juga Ford Ranger lansiran tahun 2015 dijual dengan harga Rp 245 juta, Ford Fiesta 2010 dijual hanya Rp 65 jutaan.

4. Nissan Grand Livina

Kali ini datang dari pabrikan Jepang, penjualan mobil bekas Nissan Grand Livina dinilai mengalami penurunan drastis dan juga sepi peminat lantaran suku cadangnya yang mahal.

“Tempat perakitannya yang pindah dari Indonesia juga menjadi salah satu faktor mobil bekas ini sepi peminat. Bahkan harga mobil bekasnya mengalami penurunan yang cukup parah hingga Rp 10 juta,” ujar Andri salah satu pemilik usaha mobil bekas di MGK Kemayoran kepada Kompas.com, Selasa (14/7/2020).

Untuk mobil bekas Nissan Grand Livina tahun 2013 dibanderol dengan harga Rp 70 jutaan, sementara untuk Grand Livina 1.5 XV 2014 Rp 90 jutaan dan untuk Grand Livina XV matik Rp 140 jutaan.