TRIBUNJUALBELI.COM - Merintis bisnis kecil-kecilan adalah salah satu cara terbaik dalam mendatangkan cuan.
Namun sayangnya banyak orang ragu melangkah karena terganjal oleh modal yang besar.
Akan tetapi jangan khawatir, ada beberapa cara menjalankan bisnis dengan modal kecil tetapi menghasilkan cuan yang lumayan.
Berikut beberapa ide bisnis yang dapat Anda lakukan untuk mendapatkan cuan yang lumayan namun dengan modal yang amat minim.
BACA JUGA : 3 Bisnis yang Akan Mendapatkan Keuntungan di Tahun 2021 Menurut Feng Shui
BACA JUGA : Bisa Jadi Bisnis, Ikan Elang atau Tiger Fish Diburu karena Harga Jual Tinggi
1. Dropshipper
Sudah bukan rahasia umum lagi bahwa bisnis dengan cara dropshipper sangat menguntungkan.
Selain itu modal yang dikeluarkan juga tidak besar.
Sistem dropship makin populer terutama setelah era internet dan marketplace menjamur.
Dengan sistem dropship, kamu tidak perlu menyimpan stok barang, cukup dengan sistem order.
Dropshipper bisa langsung menjual produk dengan gambar dan spesifikasi produknya sehingga mudah untuk dilakukan.
Kalau kamu mendapatkan order dari pembeli, kamu bisa meneruskan order dan detail pengiriman ke supplier yang menjual barang tersebut.
Beda dengan reseller yang biasanya harus menyetok barang yang akan dijual, Dropshipper bisa langsung menjual produk dengan gambar dan spesifikasi produknya sehingga mudah untuk dilakukan.
2. Jasa Pembuatan Website
Ide bisnis lain yang mendatangkan cuan adalah jasa pembutan website.
Jika Anda familiar dengan HTML, CMS, pemrograman dan sejenisnya, ada baiknya untuk membuka layanan pembuatan website.
Anda dapat mematok harga sesuai yang Anda inginkan dan tergantung pada tingkat kesukaran dalam pembuatan portal atau website yang dipesan.
Saat ini jasa pembuatan website banyak sekali dibutuhkan seiring dengan transformasi digital bisnis yang sedang berkembang di Indonesia.
Sehingga banyak pemiliki bisnis yang membutuhkan website untuk bisnis mereka.
Untuk keuntungannya sendiri Andalah yang menentukannya.
3. Jualan Produk/Jasa di Marketplace
Salah satu perkembangan tehnologi yang harus Anda manfaatkan adalah marketplace.
Saat ini terutama kala pandemi menyerang banyak orang memilih melakuka transaksi secara online dibandingkan tatap muka.
Hal inilah yang membuat perkembangan marketplace di Indonesia melesat jauh.
Selain itu banyak UMKM yang mulai mengunakannya dan terbukti membantu perkembangan ekonomi.
Marketplace online yang terkenal di Indonesia adalah Shopee, Tokopedia, Lazada dan banyak lagi.
Selain itu, kamu bisa jual jasa yang kamu punya melalui marketplace penyedia layanan jasa seperti Fiverr, Upwork, 99Design dan lain-lain.
4. Jasa Content Writing
Jika Anda memiliki pengatahuan lebih mengenai SEO ada baiknya untuk membuka jasa content writing.
Hal ini bisa sangat membantu klien untuk menggunakan keyword tertentu untuk target audiens mereka dalam pencarian online.
Selama punya koneksi internet, kamu bisa menjalankan bisnis ini bahkan darimana saja.
Baca Juga: Pandemi Covid-19, Pasutri Berhasil Raup Untung dari Batok Kelapa
5. Jasa Desain Grafis
Banyaknya bisnis kecil hingga menengah yang muncul selama pandemi ini membutuhkan akses terjangkau untuk branding logo, konten sosial media, dan desain website yang membutuhkan jasa desain grafis.
Anda bisa mencoba menawarkan jasa desain grafis kamu untuk membantu bisnis mereka.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Ide Bisnis Online Minim Modal Buat Fresh Graduate, Siap Untung Besar",