TRIBUNJUALBELI.COM - Salah satu masalah yang kerap muncul saat musim hujan adalah susahnya mengeringkan baju setelah dicuci.
Tidak hanya susah kering, parahnya, baju akan ada pada kondisi lembab dan bau.
Namun, jika tahu apa yang harus dilakukan, kondisi pakaian yang lembab dan bau saat musim hujan bisa dihindari.
Dikutip dari Homes to Love, Rabu (10/2/2021), Natasha D'Cruz, manajer produk di Hills memberikan sejumlah tips dan trik untuk memastikan pakaian yang telah dicuci dapat kering saat musim hujan.
BACA JUGA: 8 Cara Mudah Ciptakan Rumah Bersih Bebas Debu
BACA JUGA: 7 Cara Mudah Basmi Semut Mengganggu di Rumah
1. Manfaatkan cuaca panas
Ada kalanya cuaca panas dan terik muncul di tengah musim hujan. Manfaatkan waktu ini untuk mencuci pakaian hingga kering.
2. Pilih lokasi
Menjemur pakaian di area terbaik di rumah saat musim hujan adalah hal yang penting.
Jemur pakaian di ruangan dengan aliran dan ventilasi udara yang baik, idealnya adalah di antara dua jendela karena bisa memberikan ventilasi silang.
Selain itu, Anda juga bisa meletakkan kipas angin sejauh satu meter dari jemuran untuk memastikan udara terus bergerak ke pakaian Anda.
Pastikan juga kelembaban di dalam ruangan berada pada level minimum untuk menghindari pakaian lembab dan bau.
3. Siapkan area menjemur
Buatlah area menjemur di dalam rumah, sehingga Anda tidak perlu menjemur pakaian di luar rumah dan khawatir hujan turun sewaktu-waktu.
Anda bisa menjemur pakaian dengan tiang gantung di atas mesin cuci, misalnya.
BACA JUGA: 10 Tanaman Pembawa Keberuntungan untuk Pemiliknya
BACA JUGA: Dijamin Rumah Sejuk Tanpa AC, Lakukan Tips Desain Seperti Ini
4. Jemur pakaian dengan bijak
Menjemur pakaian di atas mesin cuci adalah pilihan yang baik. Anda juga bisa membeli gantungan berjenjang, letakkan pakaian tebal di bagian atas dan pakaian tipis yang cepat kering di bagian bawah.
Gantungan berjenjang rapat juga cocok untuk pakaian kecil seperti pakaian bayi atau pakaian dalam.
Jika semua tiang gantungan jemuran telah digunakan, gantung pakaian Anda pada gantungan jas.
Selain menghemat tempat, ini juga menghemat waktu karena Anda dapat memasukkannya langsung ke lemari pakaian saat sudah kering.
5. Hindari lembab
Terakhir, jika Anda menemukan bahwa pakaian Anda selalu dibiarkan di area yang lembab, setel pengatur waktu untuk mengingatkan diri Anda untuk memutar pakaian Anda di tengah waktu kering.
Ini untuk memastikan bahwa semua sisi mendapatkan akses yang optimal dan setara ke aliran udara.
(Kompas.com/Sakina Rakhma Diah Setiawan)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 5 Trik Mengeringkan Pakaian Saat Musim Hujan