TRIBUNJUALBELI.COM - Siapa sih yang tidak kenal Najwa Shihab? sosok pintar yang dikagumi banyak orang.
Hal ini karena salah satu kegemarannya adalah membaca buku.
Namun bacaan Najwa tidak selalu buku yang "berat."
BACA JUGA : Termurah 2 Jutaan, Cek Harga 3 Rekomendasi Laptop Asus Bekas Siap Pakai di Beberapa Wilayah
Ini diketahui dari unggahan di akun Instagram pribadinya beberapa waktu lalu.
Perempuan yang akrab disapa Nana itu membagikan daftar buku bacaan yang ringan.
BACA JUGA : Simak Segudang Manfaat Buah Markisa untuk Kesehatan Tubuh
Menurutnya, buku-buku tersebut mampu membuat hatinya hangat.
"Perasaan yang biasanya datang saat kita sedang dasteran sambil selonjoran. Nyaman," tulis Nana dalam keterangan foto tersebut.
Berikut lima rekomendasi buku bacaan ringan versi Najwa Shihab.
1. Malory Towers
Ini adalah serial buku cerita karya Enid Blyton yang menceritakan kehidupan sekolah asrama perempuan di Inggris.
Najwa mengaku serial inilah yang membuatnya jatuh cinta pada membaca.
Semasa SD, kisah Darrel, Alicia, Irene, dan Belinda menjadi temannya.
"Sedemikian sampai saya sering mengkhayal, bagaimana rasanya sekolah berasrama di Inggris, berpesta tengah malam sambil minum coklat panas," tulis Najwa.
2. Jawabannya adalah Cinta
Najwa juga merekomendasikan buku karya ayahnya, Quraish Shihab yang berjudul 'Jawabannya adalah Cinta'.
BACA JUGA : Wajib Tahu Girls, Ternyata 3 Kebiasaan Sebelum Tidur Ini Bikin Rambut Lebih Sehat dan Indah
BACA JUGA : Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Posisi Duduk Juga Mempengaruhi Kesehatan Tulang
Najwa membocorkan isi dari buku tersebut yakni tiga tiga tingkatan cinta.
Pertama, cinta instingtif yang lahir dari kombinasi insting sebagai makhluk hidup.
Kedua, cinta emosional yang membuat seseorang menjadi “melekat” pada sesuatu yang dicintainya seperti orang tua, anak, dan pasangan hidup.
Ketiga, cinta murni yang didorong oleh kesadaran bahwa objek cinta sangat wajar dan perlu dicintai.
Hal itu membuat pencinta merasa butuh mencintainya tanpa imbalan "Inilah puncak cinta," kata Najwa.
3. The 100-year Old Man Who Climbed Out The Window and Disappeared
Selanjutnya ada buku Jonas Jonasson.
Najwa mengungkapkan bila penulis asal Swedia itu termasuk salah satu penulis favoritnya.
Dari keempat buku yang dibacanya, The 100-year Old Man Who Climbed Out The Window and Disappeared adalah buku yang paling disuka Najwa.
"Novel ini terjual sampai 10 juta copy. Luar biasa jenaka dan menyenangkan dibaca," ujarnya.
4. Kekasih Musim Gugur
Rekomendasi bacaan keempat dari Najwa Shihab adalah novel karya Laksmi Pamuntjak.
Berjudul Kekasih Musim gugur, novel ini menceritakan tentang dua perempuan bernama Srikandi (Siri) dan Dara.
Cerita dalam novel ini menggambarkan tentang hubungan dengan orang-orang terdekat yang terkadang justru begitu kompleks.
"Saya menikmati rangkaian diksi yang sangat detil (saat) melukiskan situasi," kata Najwa.
5. Grit
Terakhir ada buku 'Grit' karya Angela Duckworth yang mengungkapkan rahasia di balik kesuksesan.
Menurut Najwa, buku ini menyadarkan jika bakat bukanlah syarat untuk sukses.
Sebab kadang bakat membuat seseorang menjadi lengah.
Ketekunan dan persistensi adalah kunci untuk sukses.
"Mereka yang berhasil dalam hidup adalah mereka yang konsisten, tahan banting, terus mencoba sampai berhasil," ujar Najwa.
(Kompas.com/Maria Adeline Tiara Putri)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rekomendasi 5 Buku Bacaan Ringan dari Najwa Shihab"