0

Waspada Jika Tubuh Mengalami Tanda Ini, Bisa Jadi Gejala Stroke

Penulis: Lilyana Siradj
Waspada Jika Tubuh Mengalami Tanda Ini, Bisa Jadi Gejala Stroke

TRIBUNJUALBELI.COM - Penyakit stroke menjadi salah satu penyakit yang banyak ditakuti karena dianggap menyerang secara tiba-tiba.

Namun sebenarnya store miliki gejala atau tanda-tanda awal, bagi orang awan mungkin tidak menyadarinya.

Oleh karena itu, sebaiknya mengenali tanda-tanda penyakit stroke dan perhatikan gejalanya sedini mungkin.

Stroke sendiri merupakan salah satu penyakit yang kerap menyerang, baik usia muda maupun lansia.

Seperti apa tanda-tanda stroke? Melansir Healthline, stroke dikenal juga sebagai serangan otak.

Serangan ini terjadi ketika aliran darah ke otak berhenti, dan sel-sel otak di area tersebut mulai mati.

Stroke dapat menyerang seluruh tubuh. Bertindak cepat adalah kunci dari penanganan stroke.

National Institute of Neurological Disorders and Stroke (NINDS) menekankan, penderita stroke yang mendapatkan bantuan darurat dalam waktu 1 jam dapat mencegah kecacatan jangka panjang atau kematian.

BACA JUGA: Kamu Suka Makan Gorengan? Hati-Hati Bisa Beresiko Sakit Jantung dan Stroke

BACA JUGA: Ini Ciri-ciri Kadar Kolesterol Naik

Oleh karena itu, sebaiknya mengenali tanda-tanda penyakit stroke.

Mengenali tanda-tanda stroke penting agar bisa bertindak cepat saat menemui seseorang yang mungkin mengalaminya.


Ingat FAST

Melansir Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) untuk memudahkan mengingat gejala stroke secara umum, disingkat dengan “FAST”.

Apa itu FAST?

F: Face dropping 
Untuk mengeceknya, cobalah meminta mereka yang mungkin mengalami gejala awal stroke untuk tersenyum

A: Arm weakness (tangan lemah)
Pengecekan bisa dengan meminta orang tersebut mengangkat kedua lengannya

S: Speech difficulty (kesulitan berbicara)
Cek dengan meminta orang tersebut untuk mengucapkan kalimat sederhana.

T:Time to call emergency (memanggil pertolongan darurat)
Apabila orang tersebut menunjukkan gejala-gejala tersebut segera hubungi layanan darurat kesehatan.

BACA JUGA: Cara Mengatasi 5 Masalah Gigi dan Mulut yang Sering Dialami

BACA JUGA: Jangan Disepelekan, Ini 15 Tanda Awal Gejala Kanker Pada Anak, Cegah Sebelum Terlambat

Adapun tanda-tanda umum dari stroke yang lainnya adalah:

-Pusing tiba-tiba, kesulitan berjalan, atau kehilangan keseimbangan atau koordinasi
-Tiba-tiba kesulitan melihat di salah satu atau kedua mata


-Sakit kepala parah tiba-tiba tanpa penyebab yang diketahui
-Mati rasa tiba-tiba pada wajah, lengan, atau kaki
-Kebingungan tiba-tiba atau kesulitan memahami orang lain

Saat seseorang mengalami gejala stroke, catatlah waktu ia mengalami serangan dan informasikan pada petugas kesehatan saat mendapatkan penanganan medis.

Seseorang mungkin dapat mengalami serangan iskemik transien (TIA) di mana gejala hilang setelah beberapa menit.

Meski demikian, TIA adalah tanda kondisi serius yang kerap diabaikan. Gejala ini tidak akan hilang tanpa bantuan medis.

Siapa yang berisiko stroke?

Stroke bisa menyerang siapa pun termasuk pula anak-anak. 

Ketika seseorang mengalami serangan stroke, maka ia berisiko mengalami stroke berulang.

Beberapa faktor dapat meningkatkan risiko stroke seseorang. Faktor risiko tersebut di antaranya adalah usia, jenis kelamin, dan etnis.

Selain itu, kebiasaan lain yang tidak sehat seperti merokok, minum alkohol, dan kurang olahraga.

Memiliki tekanan darah tinggi, kolestrol tinggi, diabetes atau obesitas juga dapat meningkatkan risiko stroke seseorang.


Bagaimana cara mencegah stroke?

Tekanan darah tinggi adalah salah satu faktor risiko penyebab stroke.

Mencegah, mendiagnosis dan mengendalikannya melalui gaya hidup dan pengobatan penting untuk mengurangi risiko stroke.

Berikut cara lain yang bisa dilakukan untuk mencegah terkena stroke di antaranya:

-Makan-makanan sehat rendah natrium dengan banyak buah dan sayuran
-Pertahankan berat badan yang sehat
-Aktif secara fisik
-Jangan merokok dan hindari asap rokok orang lain
-Batasi penggunaan alkohol
-Cegah atau kelola kondisi sehat yang lain utamanya tekanan darah tinggi, kolestrol, diabetes dan obesitas.

Infografik: Stroke pada Anak; Gejala, Penyebab, Efek, dan Cara Pengobatan | KOMPAS.com/AKbar Bhayu Tamtomo

(Kompas.com/Nur Rohmi Aida)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Tanda-tanda Stroke