TRIBUNJUALBELI.COM - Penggunaan internet masyarakat Indonesia yang semakin tinggi mendorong para provider terus meluncurkan produk andalan.
Pasalnyam masyarakat pasti akan mencari dan memilih layanan provider yang terbaik dan termurah.
Karena itu, salah satu provider Indonesia yaitu Smartfren, baru saja memperkenalkan paket internet terbaru untuk para pelanggannya.
Peluncuran paket internet itu dilakukan secara virtual pada hari Kamis pagi (7/1).
"Smartfren ingin memberikan hadiah untuk konsumen agar bisa melakukan kegiatan yang dilakukan," ungkap Deputy CEO Smartfren, Djoko Tata Ibrahim.
BACA JUGA: Akan Hadir Tahun 2021, Intip Daftar 5 Fitur Terbaru dari WhatsApp
Pasalnya menurut keterangan petinggi Smartfren itu, saat ini tingkat penggunaan internet Smartfren mengalami lonjakan yang signifikan.
Bahkan pihak perusahaan mengklaim kalau pertumbuhan Smartfren adalah yang tertinggi kedua di wilayah Asia.
Lalu, paket internet apa yang baru saja diluncurkan oleh Smartfren?
Perusahaan telko itu baru saja merilis kartu perdana yang membawa paket internet Unlimited seharga Rp 22.500.
Sukaca Purwokardjono atau yang biasa dipanggil Koco, selaku Deputy CEO Mobility Smartfren menyebutkan bahwa paket ini sengaja dibuat untuk menggaet para konsumen yang belum menggunakan Smartfren.
Jadi, konsumen yang masih ragu dengan kualitas jaringan Smartfren diharapkan dapat mencoba menggunakan paket baru ini terlebih dahulu, sebelum meningkatkan layanan ke yang lebih tinggi.
Kehadiran paket internet Unlimited baru ini pun dikatakan sebagai perwakilan jumlah penggunanya.
Pasalnya Smartfren mengklaim kalau saat ini ada sekitar 50 persen pengguna paket internet Unlimited dari seluruh penggunaan paket yang ada.
"Kita melihat kalau Unlimited sudah menjadi produk masyarakat," ucap Djoko Tata Ibrahim.
BACA JUGA: Sederet HP yang Diprediksi Akan Meledak saat Peluncurannya di 2021
BACA JUGA: Cara Mudah Melihat Siapa Saja yang Suka Kepoin Instagram Tanpa Aplikasi
Dengan harga kartu Unlimited seharga Rp 22.500, Smartfren menawarkan beberapa benefit, antara lain:
- Daily Unlimited, FUP 1GB selama 7 hari
- Extra Unlimited Malam Full Speed selama 7 hari
- Gratis Nelpon ke semua Smartfren selama 7 hari
Masa aktif yang ditawarkan oleh paket ini pun cukup lama yakni 28 hari.
"Walaupun FUP 1GB, tapi pengguna yang sudah kehabisan kuota tetap bisa menggunakan paket internet tersebut di semua aplikasi," pungkas Koco. (*)
(Nextren/Fahmi Bagas)
Artikel ini telah tayang di Nextren.grid dengan judul Paket Internet Unlimited Terbaru Smartfren, Rp 22 Ribu Seminggu