0

Wajib Diketahui, Ini 2 Kebiasaan yang Tidak Boleh Dilakukan Setelah Makan

Penulis: dillamichiko
Wajib Diketahui, Ini 2 Kebiasaan yang Tidak Boleh Dilakukan Setelah Makan

TRIBUNJUALBELI.COM - Banyak kebiasaan setelah makan yang kerap dilakukan ternyata memicu bahaya bagi kesehatan.

Apakah kamu punya kebiasaan yang kerap kali dilakukan setelah makan?

Misalnya langsung tidur atau langsung mandi.

Ada banyak hal yang orang lain katakan kepada kamu apa saja yang harus dilakukan dan tidak boleh dilakukan setelah makan.

Memang ada beberapa hal yang benar, tetapi ada juga yang salah.

Nah, dilansir dari Hellosehat, berikut beberapa hal yang tidak boleh diakukan setelah selesai makan.

BACA JUGA: 3 Risiko Kesehatan yang Bisa Terjadi Saat Langsung Tidur Setelah Makan, Jangan Diulangi Lagi

Punya Dampak Berbahaya Bagi Tubuh, Hindari Langsung Minum Setelah Makan

1.  Langsung tidur

Banyak orang yang makan larut malam dan langsung pergi tidur setelahnya.


Kebiasaan langsung tidur setelah makan ini akan memperburuk kondisi kesehatan.

Ini dapat mengakibatkan makanan yang masih dicerna di lambung untuk naik lagi ke kerongkongan.

Terutama bagi mereka yang asam lambungnya sering naik, tidur pun menjadi tidak nyaman karena akan merasa dada dan perut seperti terbakar. 

2.  Merokok setelah makan

Mungkin terasa sangat ideal untuk merokok setelah makan.

Merokok itu sendiri sudah tidak baik untuk kesehatan.

Namun efek buruknya bisa berlipat ganda terlebih jika kamu mengidap gastritis, kolitis, dan irritable bowel syndrome.

Nah, itu dia 2 kebiasaan yang tidak boleh dilakukan lagi setelah kamu selesai makan.

(Fadlilah Widya/Tribunjualbeli.com)