0

Cek Daftar Harga Vespa LX 125 i-get Bekas Tahun 2017-2019

Penulis: dillamichiko
Cek Daftar Harga Vespa LX 125 i-get Bekas Tahun 2017-2019

TRIBUNJUALBELI.COM - Apa kamu berminat membeli motor matik yang punya tampang retro? 

Jika iya, bisa nih pilih Vespa LX 125 i-get.

Vespa LX 125 i-get mengusung mesin 125 cc berteknologi i-get yang mampu menghasilkan tenaga 10,19 dk dan torsi 10,2 Nm.

Motor matik begaya klasik dari pabrikan Italia tersebut dinilai pas untuk berbagai kalangan usia, baik dewasa maupun remaja.

Dengan lekuk bodi dan kepala membulat, Vespa LX 125 i-get sudah mengusung fitur lampu LED yang dilengkapi Daytime Running Light (DRL), panel instrumen LCD, serta USB port di konsol tengah.

Melansir vespa.co.id, LX 125 i-get saat ini dibanderol Rp 35,8 juta untuk on the road (OTR) Jakarta.

BACA JUGA: Cakep Bro, Vespa Model 2020 Merilis 7 Warna Baru

Harga Mulai Rp 7 Juta, Ini 4 Pilihan Skuter Matic Vespa Bekas yang Unik dan Klasik

Jika dirasa banderol yang ditawarkan masih terlalu tinggi, unit bekasnya mungkin bisa jadi alternatif menarik. 

Seperti dijelaskan oleh Ananda Yuza, selaku Managing Director Showroom Vescooter di kawasan Depok, Jawa Barat.


"Harga Vespa LX 125 i-get bekas, untuk yang sudah pakai CVT i-get enggak beda jauh dengan sama harga S 125 i-get.

Yang kondisinya mulus atau perfect condition pasarannya Rp 29 juta sampai Rp 30 jutaan ke atas," ujar Yuza kepada GridOto.com beberapa waktu lalu.

Dilansir dari Otoseken.id, Vespa LX 125 i-get bekas bisa didapat dengan banderol mulai Rp 27 juta hingga Rp 34 jutaan.

Nah berikut daftar harga Vespa LX 125 i-get bekas di pasaran:

Tahun       Harga
2017         Rp 26 juta - Rp 30 jutaan 
2018         Rp 28 juta - Rp 32 jutaan
2019         Rp 30 juta - Rp 34 jutaan

*Harga tergantung kondisi kendaraan dan penjual.

Artikel ini telah tayang dilaman Otoseken.id dengan judul Daftar Vespa LX 125 i-get Seken Terbaru, Tahun 2017 Harganya Tinggal Segini