TRIBUNJUALBELI.COM - Setelah mandi biasanya kita mengeringkan menggunakan handuk supaya air tidak berceceran.
Handuk bersifat lembap, sehingga cara memilihnya tidak boleh sembarangan.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.
Terkadang banyaknya motif dan warna yang cantik membuat kita bingung dalam memilih handuk.
Nah ketika dihadapkan dengan banyak pilihan, beberapa hal ini perlu kamu pastikan ya seperti yang dilansir dari hellosehat :
1. Tidak cukup hanya disentuh
BACA JUGA :
Handuk Lembap Jadi Sumber Bakteri Berkembang, Segera Lakukan Hal Ini agar Aman dan Bebas Penyakit
Jangan Keringkan Pakai Handuk untuk 3 Jenis Kulit Ini
Biasanya orang langsung memilih handuk yang bahannya lembut.
Walaupun begitu ada kemungkian bahwa kain tersebut sudah diberi pelembut dulu saat proses pembuatannya.
Oleh karena itu membuat sensasi lembut terus bertahan sampai di toko.
Biasanya tidak akan bertahan lama dan akan kelihatan tekstur bahan aslinya setelah beberapa kali dicuci.
Pilihlah kain pengering tubuh yang tertulis 100% katun untuk memastiakan kain tersebut lembut dan menyerap air dengan sempurna.
2. Ukuran
Kini di pasaran tersedia banyak handuk dengan berbagai jenis ukuran.
Nah sebelum membelinya, sesuaikan dengan kebutuhan dan ukuran badan.
Kamu bisa memilih yang ukuran kecil, sedang dan besar.
BACA JUGA :
Jangan Langsung Digunakan, Ini Tips Mencuci Handuk Baru
3. Cek ketebalannya
Selain dilihat, dalam memilih handuk juga jangan lupa untuk dipegang bahan kainnya.
Perhatikan bulu-bulu pada kain handuknya, tipis atau tebal.
Kain pengering tubuh yang memiliki banyak bulu-bulu mampu menyerap banyak air.
Sedangkan yang bulu-bulu pendek biasanya menandakan kain tersebut ti[is dan tidak efektif menyerap air.
4. Cek Jahitan
Handuk yang bagus biasanya memiliki jahitan yang kuat.
Sehingga benangnya tidak terurai.
Oleh karena itu memeriksa jahitan sebelum membelinya merupakan kunci untuk melihat handuk tersebut awet.
( Zahrina O / TribunJualBeli)